Lexus UX Series Terbaru Sudah Bisa Memanjakan Para Orang Kaya Tanah Air
autonesian.com – Setelah IS 300 F Sport Black Line Special Edition, Lexus Indonesia kembali memberikan experience amazing dengan menghadirkan SUV mewahnya, yakni UX Series yang resmi menyapa bagi para orang berduit di tanah air.
Lexus UX sendiri melengkapi pilihan SUV sebagai genre terbaru di lineup Lexus SUV Crossover yang sudah sangat dinanti untuk menjawab kebutuhan kaum urban luxury khususnya di Indonesia.
Sebagai Lexus Luxury Crossover, UX series menampilkan desain edgy nan elegan yang dikembangkan dari platform global terbaru oleh sang Chief Engineer, Chika Kako, yang merupakan figur wanita sangat inspiratif di dunia otomotif.
Kako merupakan satu-satunya wanita di jajaran Eksekutif Lexus International. Dengan latar belakang studi chemical engineering dan explorer personality, peran sebagai chief engineer mengembangkan passion-nya untuk bereksperimen.
Hobi Kako yang kaya akan adventure seperti mountain trekking membuatnya terinspirasi untuk mendesain mobil untuk wanita dan generasi muda urban yang aktif, dinamis, young, stylish, namun juga mengedepankan kenyamanan, dan kemewahan dalam driving experience.
“Bukan berkompromi, tapi berharmonisasi. Ini merupakan sinergi yang memacu terobosan dan membuka segala kemungkinan di luar imajinasi dalam menciptakan Lexus UX Series.” ujar Kako.
Lexus UX hadir di Indonesia dengan tiga tipe, yakni UX 200 gasoline , tersedia dalam varian Sport dan Luxury, serta UX 250h Hybrid, yang semuanya dilengkapi dengan teknologi mesin dan transmisi terkini.
Sementara untuk masalah performa, SUV mewah ini mampu melontarkan tenaga maksimum 183 HP yang dihasilkan oleh Luxury Crossover ini merupakan yang terdepan di kelasnya. Dimensi panjang 4.495mm yang membuat mobil ini mudah dan lincah menyusuri liku jalan perkotaan yang hectic, serta memiliki ruangan yang cukup lapang untuk penggunanya.
“Keseluruhan desain, fitur dan kemudahan Lexus UX merupakan pengembangan produk yang sangat serius, didesain tidak tanggung-tanggung oleh wanita professional untuk kebutuhan dan kenyamanan wanita Indonesia.” lengkap Adrian Tirtadjaja, Lexus Indonesia General Manager.
Sementara untuk harga, SUV mewah tersebut resmi dijual dengan harga Rp 855 juta untuk UX 200 Luxury. Sedangkan UX 200 F Sport dijual Rp895 juta OTR, serta UX 250 H Luxury di angka Rp915 juta OTR.
GIPHY App Key not set. Please check settings