Jokowi Resmikan Perdana Ekspor Mitsubishi Xpander Ke Filipina
autonesian.com – Mitsubishi Motors hari ini secara resmi mengumumkan melakukan ekspor perdana Mitsubishi Xpander ke Filipina akan menjadi negara tujuan ekspor pertama kendaraan ini untuk wilayah ASEAN dan diresmikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi).
Selain dihadiri oleh Jokowi, seremonial perdana ekspor Mitsubishi Xpander ini juga turut dihadiri oleh Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto bergabung bersama Chief Executive Mitsubishi Motors, Osamu Masuko.
Dalam sambutannya, Jokowi menekankan dua hal penting yakni Ekspor dan Investasi, “Ekspor dan investasi, selalu saya tekankan berulang-ulang di acara manapun. Dua hal ini adalah kunci penting kemajuan Indonesia. Kita harapkan ekonomi yang tumbuh dapat menekan kesenjangan dan kemiskinan.”
Mitsubishi yang belum lama ini meresmikan pabrik baru di Cikarang, Bekasi ini juga akan melakukan ekspor ke Thailand, Vietnam dan beberapa pasar internasional lainnya di bulan mendatang, dengan sekitar 30.000 unit MPV yang diharapkan dapat di ekspor pada tahun pertama.
Acara ini juga menjadi tonggak ekspor pertama untuk kendaraan Mitsubishi Motors dalam skala besar dari Indonesia yang terjadi atas dukungan kuat dari pemerintah Indonesia dan juga mitra perusahaan manufaktur Mitsubishi Corporation (MC) dan PT. Krama Yudha (KY).
“Ekspor XPANDER merupakan tonggak penting dalam rencana bisnis kami yang sedang berlangsung, serta lebih jauh lagi menambah kuat pondasi kami di ASEAN, yang merupakan pendorong utama pertumbuhan kami di kawasan ini”, tambah Osamu Masuko, Chief Executive Mitsubishi Motors.
Baca Juga :
GIPHY App Key not set. Please check settings