All New Honda Civic Hatchback Siap Mengaspal

All New Honda Civic Hatchback
All New Honda Civic Hatchback. Foto : Dok.Honda

Autonesian.com – Honda belum lama ini kembali melakukan penyegaran terhadap produknya dengan memperkenalkan All New Civic Hatchback untuk pertama kalinya di dunia yang diadakan secara virtual.

Pada perkenalaan tersebut, pasalnya pihak Honda Motor Co., Ltd turut berencana untuk menjual model baru ini ke pasar otomotif mulai Agustus 2021 mendatang. Namun sayangnya untuk Indonesia, hingga saat ini belum ada kabar baik kapan mengaspal di Tanah Air.

Secara desain eksterior dan interior All-New Civic Hatchback serta performa yang semakin dinamis. Pihaknya juga turut mengumumkan rencana untuk memulai penjualan dari All-New Civic versi Hybrid, versi e:HEV, dan All-New Civic Type R pada tahun 2022.

PMempunyai Grand Concept Sokai (Exhilarating), Honda berusaha untuk menciptakan All-New Civic Hatchback sebagai mobil yang mudah didekati dan memiliki kehadiran yang istimewa, sehingga membuat semua penumpangnya merasa refreshed.

Baca Juga :  Grab Dapat Suntikan Dana 1 Juta Miliyar Dolar dari Toyota

All-New Civic Hatchback menghadirkan visibilitas yang menyenangkan bagi penumpangnya yang diwujudkan dengan menampilkan ruang kabin yang terasa luas dan sudut pandang horizontal yang lebar.

All New Honda Civic Hatchback

Dari sisi eksterior, All-New Civic Hatchback tampil dengan bodi depan yang tajam dan sporty, LED Headlights yang tipis dan Honeycomb Grille. Bagian belakang yang rendah dan lebar dirancang untuk menekankan posisi kendaraan yang sangat baik.

Sementara dari sisi interior, All-New Civic Hatchback memiliki ruang kabin yang memungkinkan penumpang menikmati pengalaman mobilitas yang menggembirakan dan menyenangkan.

Dari sisi performa menurut halaman Honda Jepang, All-New Civic Hatchback ini mengandalkan mesin 1.5L direct injection VTEC TURBO yang disandingkan dengan pilihan transmisi Continuously Variable Transmission (CVT) atau transmisi manual 6-percepatan (6MT).

Baca Juga :  Ramaikan GIIAS, AHM Rilis New Honda CBR250RR Special Edition

All-New Civic Hatchback juga dilengkapi dengan rangkaian teknologi keselamatan canggih Honda SENSING yang dilengkapi dengan Front Wide View Camera dan High-speed Image Processing Chip. Termasuk penambahan Traffic Jam Assist sehingga fungsi Honda SENSING lebih canggih.

Selain itu, untuk membantu berkendara yang lebih aman, Adaptive Driving Beam (ADB) memberikan visibilitas jarak jauh yang sangat baik di malam hari saat kendaraan melaju. Pada All-New Civic Hatchback, ADB diadopsi untuk pertama kalinya untuk model mobil Honda

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
MINI Paddy Hopkirk Edition

Cuma 10 Unit, MINI Paddy Hopkirk Edition Resmi Meluncur

Next Article
Vespa 75th Anniversary Indonesia

Vespa Resmi Jual 75th Anniversary Edition di Tanah Air

Related Posts