ARRC 2019 : AM Fadly Bersama Kawasaki Ninja Optimis Cetak Sejarah

AM Fadly Kawasaki Ninja Asia Road Racing Championship
AM Fadly mengandalkan Kawasaki Ninja di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2019. Foto : Ist

Autonesian.com – Ajang balap sepeda motor bergengsi Asia Road Racing Championship (ARRC) sudah memasuki putaran final. Kejuaraan ini akan dilaksanakan hari Minggu, 30 November 2019, di Chang Internasional Circuit, Thailand.

Pada putaran final tersebut, diyakini akan tersaji pertarungan sengit di kelas Asia Production (AP) 250. Menariknya di ajang balap bergengsi tersebut, ada tiga pembalap Indonesia yang akan bertarung penuh untuk memperebutkan gelar juara.

Pebalap asal Indonesia, salah satunya Andy Muhammad Fadly atau disebut AM Fadly #108 dan selaligus pembalap dari Kawasaki Manual Tech KYT, berada di puncak klasemen balapan. Ia sangat Berpeluang besar untuk mengukir sejarah bagi dirinya dan Kawasaki.

Baca Juga :  ExxonMobil Lubricants Bersama Brum Indonesia Hadirkan Layanan di Rumah

Saat ini pebalap kelahiran asal Makassar bernomor 108 dan saat ini berusia 19 tersebut telah berhasil menempati posisi kedua pada klasement sementara dengan meraih poin sebanyak 176 poin.

Sementara pebalap muda ini juga akan bersaing dengan pebalap asal Indonesia lainnya, diantaranya Irfan Ardiansyah dan Awhin Sanjaya pebalap asal Astra Honda Racing Team. Saat ini, Awhin menempati posisi ketiga dengan selisih 14 poin dari AM Fadly dan Irfan

Sepanjang keikutsertaan Manual Tech KYT Kawasaki Racing Team di ARRC, hanya di kelas AP250 yang belum pernah merebut gelar juara. Padahal sudah berhasil meraih gelar juara di kelas Underbone dan kelas SuperSports 600cc.

Baca Juga :  Besok Kawasaki Bike Week 2017 Resmi Digelar dan Ada Kejutan

Jika AM Fadly berhasil meraih gelar juara, maka momen bersejarah baginya dan Kawasaki di kancah Asia. Itulah kenapa pebalap Sulawesi ini bakal tampil habis-habisan untuk mewujudkan mimpinya dan Kawasaki. Menjadi juara baru Asia di kelas AP250.

Sementara balapan dijadwalkan akan digelar hari Sabtu pukul 13:55 WIB dan Minggu pukul 14:05 WIB. Dan disiarkan secara langsung melalui saluran media sosial Facebook dan YouTube Asia Road Racing Championship.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
Peugeot Motorcycles Indonesia IIMS Motobike Expo 2019

Peugeot Motocycles Indonesia Gelontorkan Program Potongan Harga

Next Article
Intersport World Stage 2019 ajang drift nasional

Intersport World Stage Resmi Suguhkan Sensasi Drifter Berbeda

Related Posts