Dukung Kinerja Operasional Pelaku Industri, Shell Lube Clinic Digelar
autonesian.com – Agar semakin dekat dengan para pelaku bisnis di berbagai sektor industri, Shell menyelenggarakan resmi Shell Lube Clinic untuk distributor resmi Shell di wilayah Sumatera bagian selatan tepatnya di area Sumatera Selatan dan Lampung.
“Sebagai perusahaan yang tumbuh dan berkembang di Indonesia, kami ingin turut berkontribusi dalam mendorong suksesnya pertumbuhan ekonomi tanah air baik melalui inovasi produk maupun kerjasama yang baik dengan berbagai pihak termasuk mitra distributor kami,” jelas Agung Said, Business to Business Regional Sales Manager Area Sumatera Selatan PT. Indonesia.
Indonesia merupakan satu dari tiga pasar dengan pertumbuhan paling penting untuk pelumas Shell. Berdasarkan studi yang dilakukan oleh Kline (2017), untuk permintaan pelumas industri saja diperkirakan akan menjadi 360 juta liter per tahun, atau tumbuh sekitar 9%pada tahun 2021.
Dengan pertumbuhan pelumas industri di Indonesia yang signifikan tersebut, Shell berkomitmen untuk terus mengembangkan bisnis pelumas industri dengan terus berinovasi menghadirkan pelumas berteknologi tinggi dan layanan teknis kelas dunia di seluruh Indonesia.
Shell menyediakan rangkaian portfolio produk untuk membantu para pelaku bisnis di berbagai sektor industri. Sejumlah portfolio produk yang ditawarkan oleh Shell diantaranya adalah pelumas hidrolik Shell Tellus, Heat Transfer Oil Shell HTO, Shell Omala yang berfungsi sebagai pelumas roda gigi industri, grease Shell Gadus dan sejumlah produk lain.
Shell tak sekedar menghadirkan varian produk yang luas, namun pemakaian pelumas Shell juga dapat membantu memangkas biaya operasional. Manfaat ini dibuktikan oleh PT. Joenoes Ikamulya, perusahaan manufaktur penghasil barang plastik yang menggunakan Shell Tellus dan dinilai berhasil memperpanjang usia oli hidrolik dari 5.000 jam menjadi 8.000 jam, setara dengan pemangkasan biaya operasional lebih dari Rp 900 juta setahun.
“Melalui kerjasama yang baik dengan mitra distributor, Shell berharap dapat membantu para pelaku industri dalam memperoleh produk pelumas berkualitas secara tepat dan cepat. Secara umum, Shell berharap dapat berkontribusi untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia,“ ujar Agung menutup keterangan pers.
Baca Juga :
GIPHY App Key not set. Please check settings