MINI John Cooper Works GP Bermesin Buas Resmi Diluncurkan

MINI John Cooper Works GP Indonesia
New MINI John Cooper Works GP. Foto : Dok. MINI Indonesia

Autonesian.com – Setelah memperkenalkan 1275 GT Edition, kini MINI Indonesia resmi menghadirkan model terbaru bermesin buas, yakni New John Cooper Works GP yang diluncurkan secara online pada Senin (27/07/2020).

“Hari ini, kami merayakan premiere the new MINI John Cooper Works GP di Indonesia – MINI paling buas yang pernah disetujui untuk penggunaan di jalan raya – road legal,” ujar Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia dalam sambutannya.

Ramesh juga menambahkan,”Dengan peluncuran model MINI John Cooper Works GP di Indonesia, kami berharap dapat menggairahkan para penggemar MINI dengan kombinasi tenaga mesin, go-kart feeling yang ekstrem, dan desain yang fantastis.”

Sports car sikecil ini dilengkapi dengan teknologi suspensi yang dikonfigurasi berdasarkan keahlian John Cooper Works di dunia Motorsport, serta bodi yang dioptimalkan dalam hal konstruksi ringan, body stiffness, dan aerodinamika.

MINI John Cooper Works GP Indonesia

Untuk soal mesin, mobil ini mengandalkan Mesin 2.0 liter 4 silinder yang dikawinkan dengan MINI TwinPower Turbo diklaim dapat menghasilkan tenaga torsi maksimum 450 Nm dengan output maksimum sebesar 306 hp serta disalurkan melalui transmisi Steptronic 8-percepatan.

Baca Juga :  Lirik Mesin Kapasitas Kecil, Jaguar Siap Boyong F-Pace 2.0

Paling menarik, mobil ini hadir sebagai edisi terbatas dengan diproduksi dan dijual hanya 3.000 unit kendaraan untuk seluruh dunia. Selain itu, MINI bermesin buas ini juga memiliki lapisan exposed matt CFRP.

Penomoran individual dengan angka “0001” hingga “3000” ditempel pada permukaan panel lengkungan roda depan melalui proses transfer cat yang baru dikembangkan.  Diluncurkan di tahun 2020 ini, MINI Indonesia menyimpan penomoran “0075” untuk konsumen di Indonesia untuk memperingati 75 tahun kemerdekaan Indonesia tahun ini.

Pada bagian interior, New MINI John Cooper Works GP dimanjakan dengan pralatan standar termasuk kursi sports John Cooper Works dalam kombinasi Dinamica/leather dengan tepi sisi perak, jahitan aksentuasi merah, lencana GP di bawah sandaran kepala terintegrasi dan tali sabuk merah.

Baca Juga :  Mau Beli DFSK Glory 560? Cek Dulu Keunggulannya

MINI John Cooper Works GP Indonesia

New John Cooper Works GP ini hadir dengan standar kontrol AC otomatis dan 8.8” MINI Navigation System yang mencakup fitur wireless-charging serta kluster instrumen digital pada kolom kemudi.

Layar warna 5-inci beresolusi tinggi yang dipasangkan logo GP pada bagian atas layar dan juga menampilkan grafis sebelum kendaraan mulai berjalan tampilkan sebuah gambar model-spesifik termasuk logo GP.

Untuk masalah harga, MINI John Cooper Works GP yang hadir di Indonesia sebanyak 12 unit ini resmi dijual dengan harga rekomendasi sebesar Rp. 1,5 Miliar dan berstatus off the road. Setiap pembelian unit ini juga dilengkapi garansi 4 tahun, servis gratis 5 tahun, dan jaminan garansi ban selama 2 tahun dari BMW Group.

Selama periode pandemi Covid-19 ini, MINI Indonesia memberikan layanan penjemputan kendaraan, Online Technical Updates, sanitasi bebas biaya untuk setiap pengiriman kendaraan unit baru, test drive, dan juga yang diperbaiki di bengkel resmi.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
Kawasaki Versys-X250 Tourer

Kawasaki Rilis Versys-X250 Tourer Dengan Warna dan Grafik Baru

Next Article
vespa indonesia deretan warna baru

Manjakan Sketuris, Vespa Rilis Tujuh Balutan Warna Baru

Related Posts