BMW Resmi Luncurkan The New X1 Berbanderol Rp. 739 Juta

The New BMW X1 Indonesia
The New BMW X1 sDrive18i xLine akan hadir mulai November 2019 dengan harga jual Rp. 739 juta yang berstatus off-the-road. Foto : Tri

Autonesian.com – BMW Indonesia kembali memanjakan para pecinta Sports Activity Vehicle (SAV) premium di Tanah Air dengan meluncurkan The New X1 yang diperkenalkan di ajang BMW Exhibition dan menempati Plaza Senayan mulai 1-3 November 2019.

Model terbaru tersebut diluncurkan dalam satu varian, yakni New BMW X1 sDrive18i xLine  dengan mengusung tampilan lebih Sporty. Mobil ini juga tampil lebih memukau berkat bahasa desain baru yang lebih tegas, fungsionalitas serbaguna khas SAV dari brand Eropa satu ini, dan sejumlah fitur inovasi teknologi terbaru.

“Hal ini didukung oleh karakteristik berkendara unik di segmennya, fungsionalitas kendaraan, serta positioning harga yang sesuai dengan target marketnya. Secara global, seperempat portofolio dari seri X yang terjual merupakan BMW X1 dan sejak generasi pertama telah terjual lebih dari 1.700.000 unit,” ujar Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia.

Baca Juga :  BMW Indonesia Hadirkan Sensasi Dealer Virtual

Untuk interior, The New X1 menghadirkan paduan inovasi teknologi canggih dengan ruang yang lapang serta solusi pintar dan fungsional. Salah satunya melalui kehadiran fitur control display dengan layar sentuh berukuran lebih besar yaitu 8.8 inci yang dapat dioperasikan melalui BMW iDrive Controller atau menggunakan suara.

The New BMW X1 Indonesia

Terlebih lagi, The New X1 dirakit secara lokal di BMW Production Network 2, Gaya Motor, Sunter, Jakarta tersebut mengandalkan mesin bensin TwinPower Turbo 1.5 liter, tiga silinder yang menghasilkan daya maksimum sebesar 140 hp pada 4400 rpm dan torsi maksimum hingga 220 Nm pada 1.250 rpm.

Tenaga tersebut yang dikirimkan ke roda depan dengan dikawikan transmisi baru dual-clutch 7-percepatan dan diklaim mampu menawarkan bahan bakar yang efisien rata-rata 15,9 km/ l dengan emisi emisi CO2 rata-rata 144 g/km serta dapat melaju dari 0-100 km/jam hanya dalam 9,7 detik.

Baca Juga :  Tidak Hadirkan Mobil Konsep, BMW Janji Bikin Kejutan di GIIAS 2016

Sementara untuk masalah harga dari mobil bersegmen SAV tersebut, New BMW X1 sDrive18i xLine kabarnya akan tersedia di semua diler resmi BMW Indonesia mulai November 2019 dengan harga jual Rp. 739,000,000 yang berstatus off-the-road.

“The New X1 hadir dengan tampilan lebih tegas dan sporty. Dengan pengalaman berkendaranya yang khas di segmen ini, kami optimis kehadiranya akan tetap menjadi pemimpin segmennya dan teruskan kisah sukses rangkaian kendaraan BMW X di Indonesia,” tutup Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
BMW Maxindo Indonesia Maxindo Moto Puri

BMW Motorrad Indonesia Resmikan Dealer Kedua di Jakarta

Next Article
Bentley Augmented Reality All New Flying Spur

Bentley Luncurkan Aplikasi Bersensasi All New Flying Spur

Related Posts