GIIAS 2016 Resmi Ditutup Dengan Empat Ratus Ribuan Pengunjung

autonesian.com – Ajang pagelaran tahunan, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 yang telah digelar selama 11 hari sejak tanggal 11 – 21 Agustus bertempat di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Serpong, resmi ditutup dengan closing ceremony yang digelar kemarin, Sabtu (20/08/16).

Dalam kesempatan closing ceremony telah dilakukan oleh Ketua Penyelenggara GIIAS 2016 Rizwan Alamsjah dan Direktur Jenderal Industri Logam Metal Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE) – Kementerian Perindustrian, Bp. I Gusti Putu Suryawirawan.

“Saya sangat apresiasi pada Gaikindo, karena telah berhasil menyelenggarakan pameran berskala dunia dengan luasan pameran mencapai lebih dari 96 ribu meter persegi dan telah masuk dalam agenda pameran otomotif dunia (OICA),” ucap I Gusti Putu Suryawirawan dalam sambutannya.

Baca Juga :  Mazda Indonesia Akhirnya Resmi Dipegang Eurokars

giias-2016-ceremony

Selama pameran berlangsung, GIIAS 2016 telah berhasil mencatat lebih dari 400.000 pengunjung yang datang ke ICE, BSD, Tangerang, seperti dikemukan oleh Rizwan Alamsjah selaku Ketua Penyelenggara Pameran GIIAS 2016.

“Saya gembira angka pengunjung untuk GIIAS tahun ini telah berhasil menembus angka 400 ribu pengunjung, hal ini menunjukkan bahwa gelaran GIIAS 2016 merupakan pameran otomotif yang telah ditunggu-tunggu oleh masyarakat luas,” ujar Rizwan.

“Selain itu juga ajang ini menjadi pembuktiaan bagi principal, dengan adanya 36 peluncuran mobil dan peluncuran tiga mobil konsep serta salah satunya world premiere yakni Mitsubishi XM Concept,” tutup Rizwan.

Baca Juga :

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article

NGK Tetap Fokus dan Kembangkan Market di Indonesia

Next Article

Belum Meluncur, 20 Unit Lamborghini Centenario Roadster Habis Terjual

Related Posts