Michelin Hadirkan Ban Baru Khusus Truk dan Bis

michelin-xzy-3hd-and-xdy-3-hd

autonesian.com – PT Michelin Indonesia (Michelin), kembali memperkenalkan solusi efisiensi dan keselamatan bisnis transportasi di Indonesia dengan menghadirkan Michelin XZY 3 HD dan Michelin XDY 3 HD yang diperuntukkan bagi kendaraan segmen truk berat di Jakarta, Senin (16/05/16).

Sylvain Selves, Direktur Komersil Ban Truk dan Bus PT Michelin Indonesia melalui siaran resminya menyatakan bahwa ban Michelin XZY 3 HD dan Michelin XDY 3 HD merupakan inovasi terbaru dari Michelin yang dirancang khusus dengan berbagai keunggulan superior seperti meningkatkan daya tahan lebih lama, usia pakai ban lebih panjang, dan lebih hemat bahan bakar dalam menghadapi kondisi jalanan ekstrim di Indonesia.

michelin-xzy-3hd-and-xdy-3-hd-2

“Pertumbuhan pasar kendaraan komersil di Indonesia memberikan peluang yang semakin luas bagi pelaku bisnis di industri ban. Melalui dua produk terbaru ini Michelin ingin terlibat langsung untuk mendukung mobilitas yang lebih baik dan aman di Indonesia,” lanjutnya.

Baca Juga :  Pelapisan Anti Ban Bocor, M-One New Generation Resmi Dirilis

Peluncuran solusi-solusi baru dari Michelin secara bersamaan ini semakin memperkuat kepemimpinan Michelin di sektor teknologi radial. Hal ini juga sejalan dengan komitmen Michelin Indonesia dalam mengimplementasikanPerfection in Safety, slogan kampanye keselamatan Michelin untuk Indonesia, tutup Sylvain.

Baca Juga :

Total
0
Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article

Go-Mart Merambah di Tiga Kota Baru

Next Article

Suzuki Motor Tawarkan Servis Hemat Banyak Manfaat

Related Posts