Autonesian.com – Hari ini, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) resmi mengantarkan puluhan pengemudi kendaraan komersial atau sopir truk beserta keluarganya untuk mudik dan berlebaran di kampung halaman.
Para sopir truk yang mudik ini merupakan program Isuzu Mudik Gratis bertajuk #DitemaniYangSejalan, selain itu juga menjadi bukti serta komitmen Isuzu dalam memberikan pelayanan terbaik salah satunya kepada para sopir kendaraan komersial, seperti pickup, bis dan truk.
Hal ini juga diharapkan mewujudkan impian para sopir yang mungkin tidak dapat menikmati kehangatan dan kegembiraan mudik karena tanggung jawab mereka untuk mendukung logistik sejalan dengan nilai #IsuzuTerusMenemani yang diusung.
President Director PT IAMI, Yusak Kristian, menjelaskan program Isuzu Mudik Gratis #DitemaniYangSejalan yang didedikasikan untuk para pengemudi kendaraan komersial ini mendapatkan apresiasi positif selama masa pendaftaran.
Hal tersebut juga bahkan dibuktikan dengan penambahan jumlah destinasi mudik bersama Isuzu dan masa pendaftaran juga diperpanjang agar lebih banyak pengemudi yang bisa ikut serta.
“Sebuah kebanggan bagi kami bisa mengantarkan para pengemudi beserta keluarganya ke kampung halaman dengan rasa aman, nyaman, serta menyenangkan selama perjalanan. Kami harap program Isuzu Mudik Gratis #DitemaniYangSejalan bisa terlaksana dengan baik sehingga selanjutnya bisa mengantarkan lebih banyak pengemudi truk dan bus lainnya ke kampung halaman serta bisa merasakan pengalaman mudik yang aman, nyaman, menyenangkan dan berkesan tentunya yang paling penting selamat sampai tujuan dengan #DitemaniYangSejalan bersama Isuzu,” ungkap Yusak Kristian.
Untuk mudik gratis bagi sopir ini, pihak Isuzu memberangkatkan lebih dari 50 keluarga terpilih di program Isuzu mudik gratis #DitemaniYangSejalan dari Isuzu Training Center, Pondok Ungu, Bekasi.
Para pemudik ini diantarkan dengan menggunakan 5 unit Isuzu Elf NQR B dan 5 unit Isuzu Elf NLR Microbus ke lebih dari 5 kota tujuan yakni Surabaya, Malang, Yogyakarta, Solo, dan beberapa di Jawa Tengah lainnya.
Perjalanan pun semakin menyenangkan karena bus sudah dilengkapi dengan sejumlah hiburan seperti Musik dan Radio, serta AC yang memastikan kabin tetap sejuk.
Perjalanan mudik diharapkan bisa lebih menyenangkan dan berkesan karena para pengemudi terpilih bisa menikmati rangkaian kegiatan bersama keluarga sebelum berangkat seperti potong rambut gratis, pijat gratis, sesi foto keluarga yang hasilnya bisa langsung dibawa pulang, playground bagi anak-anak hingga permainan seru berhadiah seperti THR total hingga Rp 50 juta, sembako, serta berbagai merchandise menarik.
Tidak hanya itu, Isuzu juga berkolaborasi dengan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia untuk memberikan pembekalan kepada para peserta khususnya pengemudi terkait keselamatan berkendara.
Materi tersebut disampaikan oleh Iman Sukandar sebagai Kasubdit Angkutan Perkotaan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia sesaat sebelum keberangkatan para peserta Isuzu Mudik Gratis #DitemaniYangSejalan.
Soleh Muntohar, salah satu pengemudi yang beruntung mendapatkan kesempatan mudik gratis ini mengungkapkan rasa syukurnya karena bisa kembali ke kampung halaman di momen Idulfitri kali ini.
“Tentu saja saya dan keluarga sangat senang karena mendapatkan kesempatan untuk pulang ke kampung halaman. Selain gratis, Isuzu sangat membantu persiapan kami karena ternyata di lokasi titik kumpul ini sudah disediakan salon, studio foto, permainan anak-anak, sembako hingga THR jadi kami tinggal datang dan menikmati saja,” ungkap Soleh.
Soleh juga menjelaskan,”Kami juga diberi wadah untuk bisa mengungkapkan isi hati kami dan bisa didengar dan semoga bisa menjadi inspirasi oleh banyak orang. Saya juga berharap program seperti ini bisa terus diadakan oleh Isuzu setiap tahun jadi yang tahun ini masih harus bekerja bisa punya kesempatan di tahun depan dan seterusnya dan ditunggu program lainnya untuk para pengemudi seperti kami.”
GIPHY App Key not set. Please check settings