Kawasaki Rilis Versys-X250 Tourer Dengan Warna dan Grafik Baru
Autonesian.com – PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali memberikan sentuhan baru kepada salah satu motor andalan adventurenya, yaitu Versys-X 250 Tourer.
Kawasaki Versys-X 250 Tourer kini hadir dengan menawarkan pilihan tambahan warna abu-abu serta sentuhan Color & Graphic (C&G) baru. C&G baru ini sangat berbeda dari warna abu-abu yang sebelumnya juga pernah hadir di Indonesia.
Selain itu, motor adventure yang berkapasitas mesin 249 cc, Liquid-cooled, 4-stroke Parallel Twin ini juga terdapat logo bertuliskan Versys-X 250 pada bagian kiri dan kanan tangki yang membuat tampilan semakin sporty.
Dengan mengandalkan mesin tersebut, motor ini diklaim secara kertas dapat menghasilkan hingga 34 PS pada putaran mesin 11.500 rpm, serta torsi maksimum 21.7 N.m pada 10 ribu rpm.
“Versys-X 250 pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 2017, menawarkan kenikmatan berkendara tingkat tinggi dan percaya diri di segala situasi,” ujar Michael C Tanadi, Deputy Head & Sales Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia.
Namun jika lihat di pasar otomotif Jepang dam dikeluarkan awal tahun lalu, Verys-X250 hadir dengan metallic moon dust gray. Dan juga ditawarkan dua pilihan warna, yakni abu-abu dan dan metallic flat spark black.
Kawasaki Versys-X 250 Tourer ini juga mengadopsi rangka backbone, suspensi depan panjang dan kombinasi velg 19”/17” dan juga hadir dengan paket performa “any road – any time”.
Namun sayangnya, meski dihadirkan C&G baru pihaknya turut melakukan pemangkasan fitur terhadap Versys-X 250 Tourer. Dimana dalam tampilan barunya tanpa ada lampu fog lamp dan tanpa dilengkapi rem ABS.
Sedangkan untuk dimensi, motor ini memiliki panjang 2.170 milimeter, lebar 940 mm, serta tinggi 860mm. Memiliki bobot 184 kilogram, motor ini mampu menampung 17 liter bahan bakar.
Dengan dimensi yang terbilang besar, Versyx-X250 Tourer ini memanjakan kenyaman berkendara dengan menawarkan suspensi belakang dia.41mm Telescopic dan bagian depan dengan suspensi Bottom-link Unitrak.
Untuk menemani selama perjalanan, motor yang memiliki bobot sebesar 184 kg dengan jarak rendah 180 mm dan 815 mm untu tinggi jok ini memiliki kapasitas tangki sebanyak 17 liter.
Sedangkan masalah harga, motor Kawasaki Versys-X 250 Tourer ini resmi dijual dengan dibanderol seharga Rp67.900.000,- dan berstatus on the road khusus wilayah Jakarta dan sekitarnya.
GIPHY App Key not set. Please check settings