All New Toyota Camry dan Berteknologi Hybrid Resmi Meluncur

All New Toyota Camry
(Kiri-kanan) All New Toyota Camry Hybrid dan Varian tipe V. Foto : Tri
autonesian.com – PT Toyota-Astra Motor mengawali tahun 2019 kembali menghadirkan produk terbaru dengan resmi menghadirkan All New Camry bermesin bensin dan Hybrid yang tampil lebih agresif dan lebih mewah, membuat aura Kings of Sedans ini kian prestise.

Mobil sedan mewah ini diukung platform TNGA (Toyota New Global Architechture) dan mengusung tagline Outclass Elegance, keanggunan dan kemewahan All New Camry menciptakan tingkat kesempurnaan baru untuk memberikan pengalaman berkendara yang dinamis, tak terduga dan memikat hati para penggunanya.

“Mengawali tahun 2019 ini, kami menghadirkan All New Camry sebagai kendaraan Outclass Elegance, untuk memberi pengalaman berkendara lebih menyenangkan, mewah dan sporty bagi pelanggan sekaligus untuk mendorong pasar sedan agar lebih menarik,” kata President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) Yoshihiro Nakata.

Menggunakan platform TNGA membuat penampilan All New Camry tampak lebih kokoh dan stabil, mengekspresikan kepercayaan diri sebagai King Of Sedan. Mobil ini merupakan platform TNGA kedua yang dipasarkan Toyota di Indonesia setelah C-HR.

Baca Juga :  Ratusan Motor Yamaha Serbu Maxi Day Jawa Barat 2023

TNGA adalah platform yang dikembangkan Toyota untuk kendaraan global untuk mencapai optimalitas keseimbangan dalam kelincahan (agility), stabilitas (stability), dan visibilitas (visibility).

All New Camry hadir dalam dimensi, panjang 4.885 mm atau lebih panjang 35 mm dibandingkan pendahulunya, lebar 1.840 mm atau lebih lebar 15 mm dibandingkan model sebelummya. Sementara itu, tinggi 1.445 mm atau lebih rendah dibandingkan sebelumnya 1.470 mm, dan jarak sumbu roda atau wheelbase 2.825 mm atau lebih panjang 50 mm dibandingkan sebelumnya.

All New Toyota Camry

Eksterior dan interior All New Camry dirancang dalam konsep “Aggressive Smart Confidence”. Dari sisi eksterior, bagian depan dan belakang didisain untuk memberikan sugesti yang kuat sebagai kendaraan kelas atas melalui front lamp dan rear lamp berteknologi LED serta suspensi bagian belakang menggunakan teknologi double wishbone.

Dan hadir dalam tiga line up yaitu Hybrid, V dan G, All New Camry menyajikan berbagai fitur berteknologi terkini seperti moon roof pada varian V dan Hybrid. Untuk audio, varian V dan G menggunakan layar touchscreen AVX 9 inch yang dilengkapi DVD/Radio/USB/AUX/HDMI/Bluetooth/ miracast/Internet dan 6 speakers.

Baca Juga :  Besok Mitsubishi Xpander Edisi Istimewa Siap Mengaspal

Untuk disisi fitur keselamatan mobil sedan ini menghadirkan cukup lengkap kepada penggunanya antara lain Blind Spot Monitor, Rear Cross Traffic Alert, Brake Hold Function, disamping 7 airbags, ABS, EBD, BA, VSC dan HSA.

Untuk masalah performa, All New Camry varian G dan V menggunakan mesin 2AR-FE dengan 4 silinder dan kapasitas 2.494 cc yang diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimun mencapai 183 ps/6.000 rpm dan torsi 23.9 kgm/4.100 rpm.

Sedangkan untuk varian Hybrid menggunakan engine A25A-FXS dengan kapasitas 2.487 cc dengan power maksimum 178 ps pada 5.700 rpm dan torsi maksimum 22.5 kgm pada 3.600-5.200 rpm. Untuk motor listriknya, varian Hybrid menggunakan electric motor dengan power 20.6 kgm.

Dan untuk masalah harga, mobil sedan mewah ini resmi dijual dengan harga mulai Rp 613.350 juta untuk varian G A/T, varian V A/T Rp 646.650 juta dan terakhir untuk varian hybrid dijual Rp 806.600 juta dengan menawarkan tujuh pilihan warna.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
Toyota TRI-P4 Lexus LS500h

Lexus Siap Rilis Mobil Otonom Bersensor Mutakhir

Next Article
New Lamborghini Huracan Evo

Generasi Terbaru Lamborghini Huracan Evo Resmi Diluncurkan

Related Posts