Awal Tahun Suzuki Gixxer 250 Siap Sapa Para Bikers

Suzuki Gixxer 250
Ilustrasi Suzuki Gixxer 250. Foto : Ist
Baca Juga :  Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan, Force Car Mat Hadirkan Karpet Mobil Anti Geser

Autonesian.com – Produsen sepedamotor asal Jepang, Suzuki tampaknya akan kembali memperkenalkan produk baru untuk segmen naked-sportbike, yaitu Gixxer 250. Namun sayangnya ini akan dihadirkan bukan untuk pasar Indonesia, melainkan akan menyapa pasar di India.

Seperti dilansir bikeadvice, motor ini kabarnya akan hadir dengan mengandalkan mesin 1 silinder berkapasitas 250cc dan bersistem pendingin cair dan diklaim mampu menawarkan tenaga maksimal mencapai tenaga 25 hp dan torsi 23 Nm.

Selain sudah digadang akan hadir di negeri bollywood, motor naked sportbike ini disebut-sebut akan ditawarkan dengan harga murah yang berkisar 1,75 lakh atau sekitar Rp36,2 juta.

Dan meski akan dijual dengan harga, namun pabrikan Jepang ini juga tidak akan lupa dengan menghadirkan berbagai fitur menarik. Salah satunya dengan disematkan ABS dual-channel, instrumen panel digital dan tidak luput dengan sistem pencahayaan yang sudah LED pada bagian depan.

Baca Juga :  Suzuki Hadirkan GEMPITA, Beli Mobil Bisa Liburan Gratis Ke Jepang

Suzuki Gixxer 250

Tidak hanya itu saja, untuk menjaga kenyamanan motor yang akan meluncur di awal tahun ini juga akan dibekali suspensi depan  yang telah bermodel upside-down dan setang faux clip-on.

Untuk secara desain, pasalnya Suzuki Gixxer 250 diprediksi akan tetap menghadirkan bahasa desain yang sama dengan ciri khas seperti model lain dari merek sepeda motor Jepang satu ini.

Sementara untuk memberikan gambaran kasar bagi para bikers, itu akan hadir dengan tampak terlihat lebih tajam daripada model 150cc, tetapi jauh lebih jinak dibandingkan dengan model performa tinggi di atas portofolio.

Dan selain akan hadir di pasar India, pabrikan asal Jepang itu juga kabarnya telah memiliki rencana besar untuk memperkenalkan Suzuki GSX-R250 2-silinder untuk pasar global. Sementara untuk pasar Indonesia, saat ini belum ada informasi lebih lanjut dari PT Suzuki Indomobil Sales selaku Agen Pemegang Merek (APM) di Indonesia.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Related Posts