Mobil Listrik, KIA Niro EV Segera Meluncur

KIA Niro EV di ajang Busan Motor Show 2018
KIA Niro EV di ajang Busan Motor Show 2018 Foto : KIA
Baca Juga :  Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan, Force Car Mat Hadirkan Karpet Mobil Anti Geser
autonesian.com – Produsen asal Korea Selatan, Kia Motors dikabarkan telah mempersiapkan produk terbarunya yang akan melengkepi Niro Hybrid dan Niro Plug-in Hybrid, yakni Kia Niro EV. Mobil bertenaga listrik yang diklaim mampu menjelajah jarak tempuh hingga 380 tanpa mengeluarkan emisi ini, dikabarnya akan terlebih dahulu diperkenalkan di Amerika Serikat.

Dan untuk negara lain, Kia masih melihat pasar yang cocok buat kendaraan serba lisrik satu ini. Namun Kia telah mentargetkan akan memperkenalkan di seluruh AS, termausk California, Colorado, Massachusetts, New Mexico, Pennsylvania, Vermont, dan Washington.

“Perkiraan EPA Final akan dirilis lebih dekat dengan tanggal penjualan Niro EV. Jangkauan yang sebenarnya akan bervariasi dengan opsi, kondisi mengemudi, kebiasaan mengemudi, perawatan kendaraan, latihan pengisian daya, usia baterai, cuaca, suhu, dan kondisi kendaraan Anda, ”kata Kia.

Baca Juga :  Resmi Dijual, MG4 EV Mulai Dibanderol Rp 649 Jutaan

Sementara untuk masalah tenaga, KIA Niro EV ini dimodali dengan baterai lithium-polymer 64 kWh yang bisa diisi hingga 80% dibutuhkan waktu hanya 54 menit di sumber pengisian cepat (fast charging) 100 kW.

KIA Niro EV di ajang Busan Motor Show 2018

Baca Juga : Fokus Kembangkan Kendaraan Listrik, Porsche Resmi Membeli Saham RIMAC

Selain itu juga, untuk model terbaru ini yang mengambil Kia Niro EV Concept dan pernah diperkenalkan Consumer Electronics Show 2018 di Las Vegas. Kia Motor pun menyediakan pilihan tenaga baterai lainnya yang berkapasitas 39,2 kWh dengan jarak tempuh 240 kilometer.

Mobil yang memiliki eksterior yang berkonsep “Clean and High-tech” dengan ‘tiger-nose’ grille dinamis dan futuristik serta tersedia charging port di tengah griille ini diklaim dapat mengeluarkan tenaga 204 PS dan bertorsi 395 Nm ditempatkan di roda depan. Dan mampu mengantarkan mobil berakselerasi 0-100 kph dalam 7,8 detik.

Baca Juga :  Dealer Wuling Motors Resmi Hadir di Jambi

Sedangkan untuk disisi keselamatan, Kia Niro EV dilengkapi dengan Forward Collision Warning with Forward Collision-Avoidance Assist, Smart Cruise Control with Intelligent Stop & Go, dan Lane Following Assist.

Meskipun kabar Kia Niro segera diperkenalkan, Kia Motors masih merahasiakan untuk tanggal kapan resmi diluncurkan secara publik dan ketersedian unit yang akan dijual. Namun menurut kabar yang dapat dipercayai, mobil ini akan diperkenalkan pada akhir tahun 2018.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Related Posts