Toyota Ukir Pertumbuhan Penjualan Hingga 67,1%
autonesian.com – PT. Toyota Astra Motor (TAM) kembali berhasil membukukan total penjualan ritel 36.041 unit dengan market share 37,8%, dan mencatatkan pertumbuhan signifikan 67,1% pada agustus 2016 yang dibandingkan dengan kinerja pada bulan sebelumnya.
Pencapaian Toyota pada bulan lalu sejalan dengan pertumbuhan pasar ritel nasional yang juga mengalami kenaikan. Namun, pertumbuhan yang dicatatkan Toyota jauh lebih baik dibandingkan dengan pertumbuhan otomotif nasional.
Bulan lalu, pasar ritel nasional membukukan penjualan 95.227 unit atau tumbuh 52,5%. Pertumbuhan tersebut terdorong oleh adanya produk-produk baru di segmen entry MPV, yaitu Calya dan Sigra sehingga segmen ini naik hampir 8 kali lipat menjadi 13.208 unit.
“Kami bersyukur karena mampu mencatatkan pertumbuhan sangat signifikan pada Agustus 2016, serta mampu mempertahankan posisi sebagai market leader dengan pangsa pasar 37,8%,” ucap Henry selaku Wakil Presiden Direktur PT TAM melalui siaran resminya kepada autonesian.com.
Paling utama dalam pencapaian positif pada bulan lalu tentu tidak terlepas dari peran pelanggan yang memberikan kepercayaan dan kesetiaan pada produk, teknologi, dan layanan penjualan dan purna jual yang dihadirkan Toyota yang sejalan dengan semangat Toyota Let’s Go Beyond, lanjut Henry.
Pencapaian positif di segmen passenger car Toyota didorong oleh baiknya kinerja penjualan ritel di segmen MPV, SUV, dan compact car, yang berturut-turut tumbuh 108,7%, 21,4%, dan 3,9%. Dan salah satu segmen yang memberikan kontribusi besar terhadap kinerja Toyota di segmen MPV pada Agustus 2016 adalah entry MPV Calya, yaitu dengan penjualan ritel sebanyak 8.266 unit.
Baca Juga :
GIPHY App Key not set. Please check settings