Edisi Terbatas, Vespa Settantesimo Meluncur

Baca Juga :  Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan, Force Car Mat Hadirkan Karpet Mobil Anti Geser
autonesian.com – Berbarengan dengan kehadiran Moto Guzzi V9 dan dalam merayakan 70 tahun Vespa, Piaggio Indonesia (PID) juga turut meluncurkan edisi khusus yakni seri Vespa Settantesimo untuk model Vespa PX, Vespa Primavera, dan Vespa GTS 150 dan GTS 300 dengan warna istimewa di Jakarta, Selasa (27/09/16).

“PID sangat senang dan antusias dapat meluncurkan tiga model terbaru dari edisi khusus perayaan 70 tahun Vespa untuk para pencinta Vespa di tanah air. Untuk merayakan tonggak perjalanan Vespa, yang luar biasa,” ujar Andre Sanyoto selaku Direktur Marketing PT Piaggio Indonesia.

vespa-settantesimo-indonesia-2

“kami menghadirkan edisi khusus tersebut dengan warna istimewa, yaitu Azzuro 70 (Biru Muda), yang terilhami tradisi Vespa, dan menghadirkannya pertama kali pada saat istimewa ini. Kami juga menerima sambutan luar biasa dan tanggapan positif atas edisi khusus Settantesimo dari pencinta Vespa di Indonesia,” lanjut Andre.

Baca Juga :  Ribuan Bikers Meriahkan Puncak Acara Suzuki Bike Meet 2017

Untuk masalah harga edisi khusus dari jajaran produk Vespa Settantesimo, PID membanderol Vespa PX dijual dengan harga Rp. 90 Juta, Vespa Primavera dijual Rp. 49  Juta, GTS 150 dijual dengan harga Rp. 59 Juta sedangkan GTS  300 dijual dengan harga Rp. 200 Juta.

Baca Juga :

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Related Posts