Penggemar Rolls-Royce di Indonesia Bisa Beli Sesuai Keinginan

autonesian.com – Rolls-Royce perusahaan mobil asal Goodwood, Inggris, menawarkan program khusus yaitu Rolls-Royce Bespoke. Program tersebut secara langsung diperkenalkan di Jakarta, Kamis (31/03/16). Dalam kesempatan itu juga turut hadir tamu khusus dari the Home of Rolls-Royce di Goodwood , Inggris, Nicholas Osy de Zegwaart selaku Bespoke Manager untuk kawasan Eropa dan Asia Pasifik.

Rolls-Royce Bespoke yang menawarkan pilihan tambahan bagi konsumen untuk membuat desain yang sesuai keinginan dan berbeda dari orang lain terhadap kendaraan mobil mewah. Salah satunya konsumen bisa mengubah eksterior maupun interior dengan 44.000 warna yang tersedia dan juga motif kayu yang tidak ada batasnya. Selain itu juga konsumen dapat menambahkan fitur-fitur unik seperti garis coach-line yang dilengkapi dengan inisial nama maupun penambahan simbol khusus pada headrest.

“Sebuah kendaraan Rolls-Royce ibarat kanvas kosong dimana para pelanggan kami bisa berkolaborasi dengan para desainer, insinyur, dan perajin di Goodwood untuk menciptakan kreasi secara individual dan sebuah layanan tanpa batas, program tersebut bisa didapatkan melalui agen resmi Rolls-Royce Motors Cars Jakarta” ungkap Paul Harris selaku Asia Pacific Regional Director, Rolls-Royce Motor Cars.

Hal Serudin selaku Corporate Communcation Manager Asia Pasific Rolls-Royce menambahkan, program ini awalnya diaplikasikan hanya pada seluruh model dan Phantom Ghost tetapi seiringnya permintaan yang meningkat, kini seluruh model bisa Bespoke. Program Bespoke juga telah memiliki Bespoke Collection,  diantaranya Wraith Inspired by Film, Fashion and Music, Phantom Nighthawk, dan Limelight hingga kreasi yang sangat unik seperti Phantom Serenity, ungkap Serudin.

Exit mobile version