Akibat Rem Bocor, Suzuki Recall GSX-S1000 dan GSX-S1000F

suzuki-GSX-S1000-dan-GXS-S1000F

autonesian.com – Suzuki harus kembali menarik terhadap dua motorsport yang berkapasitas mesin 1.000 cc andalannya, yakni GSX-S1000 dan GSX-S1000F. Kedua motor tersebut ditarik akibat minyak rem dari kaliper rem depan yang berpotensi mengalami kebocoran.

Akibat kejadian ini akan mempengaruhi total 600 unit di Amerika Serikat yang terdiri dari 489 unit GSX-S1000 termasuk versi ABS yang diproduksi dari Juli 08-24 Agustus dan 111 unit untuk GSX-S1000F diproduksi 21-27 juli dan unit yang diproduksi diluar tanggal tersebut tidak mengalami penarikan.

Menurut dokumen yang dikeluarkan oleh Highway Traffic Safety Administration Nasional (NHTSA) seperti yang dilansir oleh Motorcycle, Kamis (16/12/2015), minyak rem berpotensi mengalami kebocoran yang berasal dari seal piston silider kaliper, hal tersebut dapat menyebabkan hilangnya performa pengereman yang dapat meningkatkan resiko kecelakaan.

Baca Juga :  Fokus di Digital, Pertamina Lubricants Kembali Diganjar Tiga Penghargaan

Dokumen juga menunjukan bahawa 2.016 unit GSX-R1000 yang diproduksi dari 16 juli-26 Agustus diperkirakan akan mengalami kerusakan yang sama, meskipun belum ada pengumuman recall yang dikeluarkan oleh NHTSA.

komponen rem tersebut dipasok oleh Fuji Corporation, masalah terjadi diperkirakan kurangnya penyegelan yang maksimal dan menyebabkan cairan rem berpotensi masuk ke silnder piston rem.

Masalah ini diketahui pertama kali ketika Suzuki GSX-S1000 dan GSX-S1000F ada di diler dan dilaporkan oleh diler AS pada bulan September, yang melihat kebocoran cairan rem dan dilanjuti dengan mengirimkan komponen rem tersebut ke markas Suzuki di Jepang untuk melakukan pemeriksaan.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article

Jelang Akhir Tahun Kia Berikan Dua Program Menarik

Next Article

Hyundai IONIQ Hadir Dengan Tiga Pilihan Kekuatan

Related Posts