Autonesian.com – Hadirnya Jaecoo J5 EV di Indonesia bukan hanya soal harga sensasional Rp 249 jutaan hingga Rp 299 jutaan (OTR Jakarta).
Namun SUV listrik kompak ini turut membawa paket teknologi yang perlu diperhatikan di segmennya.
Melalui paket yang disematkan di mobil listrik ini, membuat pihaknya turut berani menyebut J5 EV sebagai “game changer”.
Jaecoo turut menghadirkan kesan desain pada J5 EV dengan karakter SUV real, bukan EV bergaya crossover imut.
Selain ground clearance 200 mm dan angle offroad proper SUV, Jaecoo juga menyematkan platform listrik murni dengan integrasi baterai, manajemen daya, sistem keselamatan aktif, hingga fitur smart vehicle yang sangat lengkap.
Fitur yang langsung mencuri perhatian adalah V2L 3,3 kW, dimana mobil ini dapat menjadi sumber tenaga listrik portable.
Mau camping sambil ngecas drone, nyalain kompor listrik portable, sampai laptop dan speaker outdoor? Bisa. Konsep ini jelas menyasar gaya hidup aktif, bukan sekadar EV kota.
Secara kertas, pihaknya mengklaim sistem motor listrik yang dipakai menghasilkan 155 kW (210 PS) dan torsi 288 Nm.
Sementara berkat baterai yang berkapasitas daya 60,9 kWh , mobil listrik ini menawarkan jarak tempuh hingga 461 km (NEDC).

Selanjutnya juga memiliki fitur fast charging DC 130 kW, dimana dalam pengisian daya listrik cukup memakan waktu 28 menit dari 30% ke 80%.
Melalui angka fast charging tersebut juga turut terbilang kompetitif dibanding EV yang saat ini ditawarkan di Tanah Air.
Bagian interior juga dirancang modern namun tetap fungsional, ada 35 kompartemen penyimpanan ,bagasi besar 480 liter yang bisa diperluas hingga 1.180 liter, plus frunk 35 liter yang tahan panas untuk peralatan outdoor.
Ventilated seat, panoramic roof, hingga sistem infotainment canggih semakin memantapkan diferensiasi kelas.
Untuk safety, J5 EV dibekali 17 fitur ADAS, kamera 540°, 6 airbag, sampai struktur high-strength steel 77%.
Semua ini dikemas dalam harga yang tak biasa untuk sebuah SUV listrik dan juga bisa menjadi salah satu pilihan menarik.
Dengan paket fitur itu, Jaecoo J5 EV bukan cuma tentang harga “murah meriah” namun juga dikemas fitur terkini.
SUV listrik ini menawarkan value teknologi yang biasanya baru ditemukan di model kelas di atas Rp400 sampai Rp600 jutaan.
Dan inilah kenapa banyak yang menyebut Jaecoo J5 EV bakal bikin peta EV domestik bergeser mulai 2025.
GIPHY App Key not set. Please check settings