Autonesian.com – Hyundai Motors Indonesia benar-benar menggebrak gelaran Permata Bank GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 dengan menghadirkan lini mobil terlengkap.
Selain itu, pihaknya juga turut menghadirkan berbagai program penjualan paling menguntungkan sepanjang tahun.
Gelaran yang berlangsung pada 21–30 November 2025 di ICE BSD City ini dimanfaatkan Hyundai untuk mengajak konsumen mewujudkan mimpi memiliki mobil baru dengan lebih mudah.
President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Ju Hun Lee, menyebut GJAW 2025 sebagai momen strategis untuk semakin dekat dengan masyarakat Indonesia.
Menurutnya, Hyundai hadir dengan teknologi terbaru, layanan purnajual yang memberi ketenangan, serta berbagai program khusus yang dirancang agar proses pembelian mobil menjadi jauh lebih sederhana bagi pengunjung.
Tak hanya itu, Hyundai juga memberikan pengalaman langsung melalui area test drive indoor dan outdoor, termasuk EV Indoor Test Track yang memungkinkan pengunjung merasakan performa IONIQ 5 dan KONA Electric di area tertutup.
Ada pula EV Bus yang diubah menjadi Kids Mobile Library, serta kompetisi Hyundai x Asphalt Game Competition untuk menghadirkan pengalaman yang lebih interaktif bagi keluarga.
Yang paling menarik tentu saja deretan program penjualan eksklusif selama pameran.
Hyundai menghadirkan penawaran seperti approval instan melalui Hyundai Capital Finance, trade-in dengan valuasi terbaik dan cashback hingga puluhan juta rupiah.
Selain itu juga terdapat hadiah langsung bernilai ratusan juta, serta berbagai promo pembiayaan seperti bunga 0% hingga 5 tahun dan program Lucky 7 serta Triple Zero.
Untuk konsumen kendaraan listrik, Hyundai menyediakan paket Total Care EV Experience berupa gratis asuransi all risk 5 tahun, servis berkala 5 tahun, hingga jatah public charging setiap bulan selama 5 tahun.
Dengan kombinasi lini produk lengkap, pengalaman interaktif, hingga penawaran paling agresif dari Hyundai.
Membuat pihaknya menegaskan GJAW 2025 sebagai waktu terbaik bagi konsumen Indonesia untuk memiliki mobil baru sekaligus mengenal lebih dekat inovasi yang mereka hadirkan dalam ekosistem mobilitas masa depan.
GIPHY App Key not set. Please check settings