IMX 2025 “8VOLUTION” Resmi Dibuka, Pameran Modifikasi dan Lifestyle Terbesar di Asia Tenggara

Autonesian.com – Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2025 resmi dibuka hari ini, Jumat (10/10), di ICE BSD City Hall 9–10, Tangerang, Banten.
Mengusung tema “8VOLUTION”, ajang otomotif dan gaya hidup terbesar di Asia Tenggara ini digelar selama tiga hari, mulai 10–12 Oktober 2025.
IMX 2025 juga sekaligus menandai delapan tahun perjalanan IMX sebagai barometer modifikasi di Indonesia dan kawasan regional.
Peresmian Meriah dengan Dukungan Pemerintah dan Tokoh Otomotif
Pembukaan IMX 2025 berlangsung meriah dengan kehadiran sejumlah tokoh penting, mulai dari Menteri Koperasi dan UKM, Maman Abdurrahman, perwakilan Kementerian Perindustrian, Kemenparekraf, hingga Ketua Umum IMI, Moreno Soeprapto.
Andre Mulyadi, Project Director IMX 2025, menegaskan, “IMX bukan sekadar pameran, melainkan gerakan yang menyatukan industri, kreator, dan komunitas otomotif Indonesia.”
“Di tahun ke-8 ini, kami ingin dunia melihat karya anak bangsa yang siap sejajar dengan inovasi global,” lanjut Andre.
Tamu Internasional dan Line-up Spektakuler
IMX 2025 menghadirkan deretan tamu internasional ternama, seperti Wataru Kato (Liberty Walk), Smoky Nagata (Top Secret), Ichiraku (RWB), hingga kreator otomotif global seperti Big Mike, Ryan Rywire, Musa Tjahjono (USA), dan Kuhl Racing Japan.
Deretan mobil modifikasi spektakuler pun dipamerkan, mulai dari Liberty Walk Lamborghini Aventador, Skyline R32 Amoculture, hingga Nissan Skyline Top Secret R32 Gold & Red.
Selain itu, IMX 2025 juga menampilkan:
– IMX x D1 Grand Prix South East Asia Series (drift profesional)
-Lifestyle, Toys & Diecast Area dengan koleksi eksklusif
– Exclusive Release & Special Deals dengan diskon hingga 80%
– Celebrity Modified Car Display dari public figure dan kreator otomotif Indonesia
Supergiveaway dan Promo Tiket
IMX 2025 menyiapkan dua unit mobil Supergiveaway, yaitu Chery J6 by Cellos ZXZ dan Daihatsu Ayla GH Style by Gofar Hilman.
Tiket dijual mulai Rp100 ribu (Jumat) hingga Rp125 ribu (Sabtu–Minggu) dengan bonus dua kupon Supergiveaway.
Selain itu para pengunjung juga bisa menikmati diskon hingga 50% khusus yang ditawarkan pengguna BCA.
IMX, Pusat Budaya Modifikasi dan Lifestyle Asia Tenggara
Dengan semangat “8VOLUTION”, IMX 2025 kembali membuktikan dirinya bukan hanya sekadar expo, tetapi ruang kolaborasi yang mempertemukan pelaku industri, komunitas, hingga kreator otomotif dunia.
Dukungan dari berbagai brand besar, mulai dari Hot Wheels, Belkote Paints, Wetshine Care, hingga Daihatsu, Chery, Toyota, Suzuki, Wuling, GWM, semakin menguatkan posisi IMX sebagai ajang modifikasi dan lifestyle paling bergengsi di Asia Tenggara.
GIPHY App Key not set. Please check settings