Italjet Dragster Motor Matik Gahar Sudah Siap untuk Dipinang

Italjet Dragster Limited Edition Indonesia
Italjet Dragster Limited Edition. Foto : DD
Baca Juga :  Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan, Force Car Mat Hadirkan Karpet Mobil Anti Geser

Autonesian.com – Setelah mengoda di pameran otomotif Eicma 2018  dan IIMS Hyprid 2021, kini motor matik Italjet Dragster Limited Edition bergaya gahar secara resmi telah siap di pinang bagi para pecinta sepeda motor di Tanah Air.

Seperti generasi pertama yang resmi dijual pada tahun 1995, motor matik ini hadir dengan dilengkapi berbagai komponen yang mempuni dan diklaim mengutamakan faktor pengendalian yang hebat. Disisi lain juga mengadopsi ruang mesin yang dapat melontarkan performa tinggi.

”Italjet Dragster merupakan gabungan dari inovasi, ambisi dan passion yang mencerminkan filosofi dari Italjet dengan penyajian desain warisan khas cita rasa Italia,” ungkap Denny Utomo, CEO Utomocorp melalui keterangan resminya setelah melakukan peluncuran pada Kamis, (10/03/2022).

Secara desain, pihak Italjet Indonesia menggambar pada motor matik ini sebagai urban superbike. Hal ini diperkuat pada bagian depan dengan desain lampu yang bertampak agresif dan telah mengadopsi lampu LED, dimana membuatnya sekilas bertampak seperti superbike besutan Ducati.

Baca Juga :  Pameran Mobil Indomobil Fair Kini Sambangi Kota Bekasi

Motor bergaya Urban Superbike ini menggunakan rangka trellis yang digabungkan dengan plat alumnium serta penggunaan Independent Steering System (I.S.S). Komponen juga terdapat pada motor balap dengan Single-arm forged aluminium yang kokoh dan mengutamakan keselamatan serta kenyamanan.

Italjet Dragster Limited Edition Indonesia

Pada sistem I.S.S yang telah dipatenkan oleh tim Research & Development Italjet, memisahkan kinerja pengendalian dengan pergerakan suspense, sehingga dapat mengurangi getaran roda yang tersalurkan ke stang Dragster.

I.S.S. sendiri digabungkan dengan shock absorber hidraulis BITUBO, menghasilkan performa pengereman yang baik sehingga bagian depan dari Dragster tetap stabil. Ketika melakukan pengereman, distribusi bobot Dragster selalu terjaga sehingga menghasilkan performa pengereman yang baik.

Untuk masalah performa, Italjet Dragster ini mengandalkan mesin 4-langkah 200cc dengan system injeksi Magneti Marelli, 4 katup, DOHC liquid cooled. Melalui ruang mesin ini, motor ini diklaim mampu melontarkan tenaga mencapai 20 horsepower

Baca Juga :  Untuk Surabaya, All New Honda Brio Resmi Dijual Mulai Rp. 149 Jutaan

Italjet Dragster 200 memiliki dimensi panjang 1.890 mm, lebar 750 mm, tinggi tempat duduk 770 mm. Sedangkan untuk jarak sumbu roda 1.350 mm dan juga memiliki bobot kosong 124 kg. Motor ini memiliki ruang tangki yang dapat menampung sebesar 9 liter.

Layaknya dragster sejati, pada bagian kaki-kaki Italjet Dragster memiliki ukuran roda yang berbeda dengan ban PIRELLI Angel 120/70 R12 untuk roda depan, 140/60 R13 untuk roda belakang. Dan motor ini resmi dijual oleh Itajlet Indonesia dengan hargan Rp 155 juta dan berstatus On The Road (OTR) Jakarta.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Related Posts