Awali 2019, Ban Hankook Rilis 5 Produk Terbaru di Indonesia

Hankook Kinergy Eco2
Hankook Kinergy Eco2. Foto : Tri
autonesian.com – Perusahaan ban premium dari Korea Selatan, Hankook Tire secara resmi meluncurkan lima varian ban terbarunya untuk kendaraan penumpang dan SUV dengan memanfaatkan moment distributor gathering yang dihelat di Sheraton Hotel, Jakarta Selatan.

President Director of PT Hankook Tire Indonesia Sales Division, Jason Soo Lee menyatakan peluncuran produk baru ini sejalan dengan perkembangan pasar otomotif di Indonesia
untuk memenuhi kebutuhan pasar di tahun 2019 ini.

“Berdasarkan studi kami tentang perkembangan pasar otomotif di Indonesia, kami menyadari bahwa penjualan kendaraan penumpang masih didominasi oleh segmen MPV yang mengambil sebagian besar porsi penjualan,” jelas Jason Soo Lee.

Untuk menjawab tantangan dari peningkatan penjualan mobil premium Eropa & MPV, produsen ban ini juga memperkenalkan Hankook Ventus Prime3 yang dipercayai sebagai ban uitra-high performance untuk segala kondisi dan juga telah disempurnakan dari ban sporty Ventus Prime2.

Baca Juga :  Jelang GIIAS 2018, New Hyundai H-1 Resmi Diperkenalkan

Hankook Dynapro dan Ventus Prime3

Selain itu Ban ultra high performance tersebut juga memberikan peningkatan cengkeraman ban dalam kondisi jalanan kering dan basah serta akan tersedia dalam 42 ukuran, bervariasi dari 16 hingga 19 inci.

Dan juga memperkenalkan varian ban terbaru lainnya, seperti Hankook Kinergy Eco2 yang tersedia dengan ukuran 34 ukuran, mulai dari 13 inci hingga 17 inci dan Hankook Optimo tersedia berukuran mulai 15 inci hingga 18 inci, untuk memenuhi berbagai kebutuhan dari berbagai profil konsumen.

Selanjutnya untuk segmen Sport Utility Vehicle (SUV) dan truk sport, Hankook memperkenalkan generasi baru Dynapro AT2 yang menawarkan trraksi off-road dan kenyamanan berkendara on-road dan Dynapro MT2 sebagai ban off-road paling ekstrim yang ditawarkan oleh perusahaan tersebut hingga saat ini.

Baca Juga :  Sambut Ramadhan, Kaca Film V-Kool Tawarkan Program Spesial

Sementara untuk ketersediaan ukuran dua produk tersebut, Dynapro AT2 hadir 15 ukuran dari 15 hingga 18 inci dan untuk Dynapro MT2 akan tersedia dalam 14 ukuran dari 14 hingga 20 inci.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
Jorge Lorenzo dan Marc Marquez Repsol Honda

Jorge Lorenzo Siap Dampingi Marc Marquez di Tim Repsol Honda

Next Article
yamaha maxi kemenhub

Andalkan Yamaha Maxi, Kemenhub Tebar Virus Keselamatan Berkendara

Related Posts