Ramaikan GIIAS 2017, Both Wetgloss Disambangi Para Pengguna Porche

wetgloss-komunitas-porche-indonesia-giias-2017
Booth Wetgloss Disambangi oleh Porche Club Indonesia. Foto : Tri

autonesian.com – Kembali meramaikan ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS), PT Cemerlang Abadi kembali menyuguhkan produk andalannya Wetgloss Flat. Produk yang merupakan produk pelapis cat mobil dengan teknik coating yang memiliki sifat penahan baret, anti bahan kimia, sampai soda api dan perontok cat lain.

Selain menghadirkan produk unggulannya, booth Wegloss disambangi oleh pengguna mobil Porsche yang merupakan salah satu mobil premiun sebanyak 20 orang.  Mereka ingin lebih jauh tahu terkait produk ini untuk melindungi mobil mereka dari goresan benda tajam atau cairan kimia yang berbahaya.

“Dalam kesempatan ini kami turut didatangi para komunitas pengguna mobil porsche dan mereka melihat langsung kemampuan produk kami yang melapisi permukaan cat mobil dengan kemampuan meminalisir baretan akibat bersenggolan hingga dibaret dengan benda tajam,” ujar Maverick Jonathan Sentoso, Directur PT Cemerlang Abadi kepada autonesian.com, Sabtu (12/08/17), kemarin.

Baca Juga :  Adira Finance "Langkah Untuk Negeri" Boyong Rekor MURI

Dirinya juga menjelaskan, Wetgloss Flat memiliki ketebalan hingga 1000 mikron sedangkan Wetgloss biasa memiliki 800 mikron sehingga akan tetap aman bertahun-tahun melindungi lapisan cat asli mobil dan waktu pengerjaannya mencapai 7-10 hari karena beberapa bagian bodi harus dicopot untuk mendapatkan detil pengerjaan pelapisan coating

Sementara untuk masalah harga, Wetgloss dibanderol mulai harga Rp. 25 juta hingga Rp 40 juta sedangkan Wetgloss Flat yang mampu tahan dari soda api atau perontok cat hingga zat kimia berbahaya yang dipatok mencapai Rp. 100 juta.

“Selama pameran GIIAS 2017, kami memberikan DP ringan dan adanya program GIIAS juga bisa dicicil hingga 12 bulan dengan bunga 0%. Selain itu juga kami memberikan jaminan garansi 5 tahun jika mobil terkena baret dan bisa datang ke workshop kami yang ada di Bandung dan Ciputat, untuk dilakukan perbaikan dan dipoles ulang,” tutup Maverick.

Baca Juga :  Hadirkan Tema Eco Green Friendly, Suzuki Boyong 8 Line-up mobil dan 2 Line-up Sepeda Motor

Baca Juga :

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
Grab Indonesia Berikan Potongan Harga Bagi Pengguna Menuju GIIAS 2017

Menuju GIIAS 2017, GRAB Tawarkan Potongan Harga

Next Article
Hendrik Susilo, Manager Marketing Protera Sedang Menjelaskan Fitur-fitur Website Resmi Protera Protection di GIIAS 2017

Protera Protection Rilis Website Hingga Pelayanan Mewah

Related Posts