Meriahkan GIIAS, MINI Cabrio Terbaru Meluncur

autonesian.com – Melalui ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016, MINI Indonesia kembali memperkenalkan produk terbaru melalui new MINI Cabrio. Sebagai kendaraan atap terbuka premium pertama dan masih satu-satunya di segmen kendaraan compact yang menawarkan keseruan berkendara.

New MINI Cabrio dengan atap terbuka serta 4 kursi yang dikombinasikan dengan kualitas terbaik dalam hal sportiness, efisiensi, kenyamanan, fungsionalitas, keamanan, konektivitas, dan kualitas, baik dari segi material maupun ketelitian dalam produksinya.

Untuk masalah performa, MINI Cabrio terbaru dimodali dengan mesin terbaru MINI TwinPower Turbo Technology 3 dan 4 silinder serta didukung dengan turbocharger, direct fuel injection dengan injector di tengah, variable camshaft control di sisi intake dan exhaust (double VANOS) dan kontrol katup variabel VALVETRONIC, yang telah dipatenkan oleh BMW Group.

Dengan kapasitas 2,0 liter, new MINI Cooper S Cabrio dapat menghasilkan output puncak 192 hp dan torsi maksimum 300 Nm dengan fungsi overboost. Penghantaran energi spontan dari mesin memungkinkan akselerasi dari nol hingga 100 km/jam dalam 7,1 detik dan kecepatan maksimal mencapai 228 km/jam.

Baca Juga :  Akhirnya Presiden Jokowi Resmi Buka IIMS 2018

mini-cabrio-giias-2016

“Dengan jajaran model yang lebih banyak, brand MINI kini memiliki dorongan untuk terus tumbuh di pasar otomotif premium Indonesia. Indonesia akan terus menjadi pasar yang penting bagi brand MINI, “ujar Karen Lim, President Director BMW Group Indonesia.

Karen menambahkan, daya tarik generasi model terbaru MINI di pasar ini tercermin dari permintaan yang tinggi dari MINI Clubman dan MINI 5-Door. Tentu saja kedua model ini juga dipamerkan di GIIAS, bersama sengan generasi model terbaru, new MINI Cabrio.

New MINI Cooper Cabrio ditawarkan dengan harga Rp 639.000.000 off-the-road sementara New MINI Cooper S Cabrio ditawarkan dengan harga Rp 789.000.000 off-the-road. New MINI Cabrio akan tersedia di Maxindo, MINI’s Authorized Dealer di Indonesia.

Baca Juga :  BMW Concept Link, Motor Skutik Masa Depan

Seluruh kendaraan MINI yang dibeli dari MINI Maxindo dilengkapi dengan MINI Service Inclusive, menawarkan perawatan bebas biaya selama 5 tahun atau hingga 70.000 km dan 36 bulan garansi tanpa batasan jarak serta juga dilindungi BMW Group Tire Coverage selama 3 tahun, meliputi pergantian maksimal 4 buah ban per tahun senilai hingga 100 persen mencakup harga ban dan biaya jasa. Ban tersebut akan diganti dengan ban asli sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Baca Juga :

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article

Kawasaki W800 Resmi Dijual Rp. 249 Juta

Next Article

Toyota Perkenalkan Deretan Mobil Masa Depan

Related Posts