Dealer Renault Sambangi Kota Banjarmasin

autonesian.com – PT Auto Euro Indonesia selaku Agen Pemegang Merek Renault di Indonesia kembali memperluas jaringan bisnis Renault di Indonesia melalui kerjasama dengan PT Auto Handal Indonesia sebuah perusahaan yang bergerak di bidang penjualan dan pelayanan purna jual otomotif selama lebih dari 14 tahun, meresmikan dealernya di Banjarmasin –Kalimantan Selatan pada tanggal 19 Juli 2016.

Pendirian cabang ini merupakan bagian dari komitmen dan keseriusan dalam menggarap pasar otomotif di Indonesia khususnya di Pulau Kalimantan dengan menghadirkan produk serta pelayanan terbaik kepada konsumen sekaligus menjadi salah satu wujud nyata visi Renault Indonesia untuk menjadi brand otomotif Eropa papan atas di Indonesia.

Dealer yang dibangun di atas lahan seluas 4.104 m2 dengan luas bangunan showroom 524 m2 serta bengkel seluas 1.300 m2, cabang Renault yang pertama di Kalimantan ini memiliki 12 stall dengan stardard international dan didukung oleh tim mekanik berpengalaman guna memberikan pelayanan maksimal kepada konsumen dan calon konsumennya.

“Pendirian cabang Renault ke-8 ini, menjadi pemicu semangat kami untuk terus meningkatkan pelayanan bagi pelanggan kami di seluruh Indonesia,” ujar Ario Soerjo selaku Sales and Marketing Division Head PT Auto Euro Indonesia melalui siaran resmi kepada autonesian.com.

Selain itu juga dealer Renault Banjarmasin siap memberikan pelayanan yang lengkap, baik dari sisi Penjualan (Sales), Perawatan Kendaraan (Service) maupun Penyediaan Suku Cadang (Sparepart). Dengan fasilitas yang memadai, dealer yang berlokasikan di Jl. Jend. A.Yani KM 15 Banjarmasin – Kalimantan Selatan ini didukung oleh tim Sales Consultant yang berpengalaman, kami yakin mampu menjajaki pasar otomotif di daerah Banjarmasin dan sekitarnya.

“Untuk terus memperkokoh eksistensi kami di pasar otomotif Indonesia, segera kami akan mendatangkan beberapa varian terbaru Renault dan adanya rencana pengembangan dealership di beberapa kota lain di Indonesia,” tutup Ario.

Baca Juga :

Exit mobile version