Akhirnya MB W211 Bandung Resmi Dideklarasikan

Baca Juga :  Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan, Force Car Mat Hadirkan Karpet Mobil Anti Geser

mb-w211-bandung-deklrasi-2

autonesian.com – Para penggemar mobil berlogo bintang khususnya tipe W211 belum lama ini deklarasikan diri di kota Bandung, setelah Jakarta dan Surabaya pada hari Kamis (21/01/16), bertempat di V Hotel, Bandung, Jawa Barat.

Acara yang diawali dengan iringan bersama dengan menikmati suasana kota Bandung yang diikuti lebih dari 80 mobil mercy beragam tipe dari para member W211 Bandung serta para komunitas undangan berlogo bintang.

Selain dihadiri oleh komunitas-komunitas mercy juaga turut hadir Sekjen Mercedes Benz Indonesia (MB Indonesia), Ketua Umum W211 Jakarta dan Ketua Umum W211 Surabaya. Dalam pendeklrasian juga ada suatu keunikan, yakni dideklarasikan pada jam 21.11 sesuai angka MB W211.

Baca Juga :  Hari ini GIIAS Surabaya Auto Show 2017 Resmi Dibuka

mb-w211-bandung-deklrasi

“Saya ucapkan syukur atas kelahirannya MB 211 Bandung, semoga bisa menjadi motivasi semangat bagi pecinta mercy di Indonesia khususnya Jawa Barat” ungkap Erwin Vincent selaku sekjen MB Indonesia, saat memberi kata sambutan deklarasi.

Saat bersamaan juga ketua umum MB211 Bandung, Ryan Chandra berharap terbentuknya komunitas ini dapat memberikan manfaat untuk masyarakat.”Semoga MB W211 hadir di kota Bandung dapat memberikan dampak positif untuk member dan masyarakat pada umumya, kami juga ingin bisa mengapai impian setinggi langit sesuai filosofi Mercedes berbentuk bintang” ungkap Ryan.

Aang Jaya selaku humas MB W211 Bandung chapter menambahkan, member yang sudah terdaftar sudah 30 member dan kedepannya juga kita sedang mengagendakan kegiatan di bulan 3 dengan menggelar race bagi w211 serta yang ingin mau bergabung bersama kami bisa datang aja langsung ke sekretariat kami di jalan Suniaraja Bandung no.11, sedangkan untuk persyaratannya hanya melakukan registrasi dengan biaya 1 juta serta ktp maupun sim, juga kendaraanya sehat dan aman.

Baca Juga :  Ini Dia Konsumen KIA Indonesia Yang Beruntung Pergi Ke Korea Gratis

Baca Juga :

 

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Related Posts