Yamaha Peringati Hari Guru Bersama Aliando dan Tatjana di SMUN 77 Jakarta

yamaha-hari-guru-Aliando-dan-Tatjana-2015

autonesian.com – Dalam rangka Hari Guru yang diperingati setiap 25 November, Yamaha berkunjung ke SMUN 77 Jakarta, Cempaka Putih. Brand Ambassador Mio M3, Aliando Syarief dan Tatjana Saphira pun ikut, naik Mio M3 dari Kantor Yamaha DDS Jakarta di Cempaka Putih menuju SMUN 77 Jakarta.

Di sana Aliando dan Tatjana disambut meriah para guru dan siswa. Siswi-siswi berteriak kegirangan menyambut kedatangan dua artis muda itu. Mereka saling berinteraksi dan puncaknya Aliando dan Tatjana mewakili Yamaha secara simbolis memberikan hadiah berupa uang tunai kepada guru favorit dan satu unit Mio M3 untuk SMUN 77 Jakarta.

Guru favorit dipilih lewat voting murid-murid SMUN 77 Jakarta dengan kriteria keteladanan, disiplin waktu, mengajar menyenangkan, tegas, tanggung jawab, ngemong. Yang terpilih dan memang dikenal dekat dengan siswa adalah Gatot Handoyo Spg (Guru Biologi dan Kepala Sekolah), Soraya Shanti (Guru Matematika), Drs Suyono (Guru Olahraga).

”Terima kasih kepada Yamaha untuk acara ini. Kami mendukung kegiatan ini, pertama kali apresiasi dari perusahaan untuk SMUN 77. Dan untuk guru favorit bertepatan dengan Hari Guru, di SMUN 77 pada prinsipnya semua guru di sini punya kriteria favorit itu,” ujar Gatot Handoyo Spg, guru favorit (Guru Biologi dan Kepala Sekolah).

“Kami pilih jadi guru favorit karena mereka paling tegas, paling baik, pengertian. Cara mengajarnya juga bagus jadi murid cepat paham,” sebut Oisin, anggota OSIS siswa kelas 11.

Di SMUN 77, Aliando dan Tatjana juga bertemu 88 orang guru se-DKI Jakarta yang tengah mengikuti pelatihan implementsi kurikulum 13 (Training of Trainer) yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan DKI Jakarta.

Exit mobile version