Kemudahan Urusan Toyota Bersama Auto2000 di JAS 2015

toyota-auto2000-grand-new-avanza-jas-2015-autonesian

autonesian.com – Auto2000 selaku salah satu dealer terbesar Toyota Astra Motor turut serta dalamkegiatan Jakarta Auto Show (JAS) 2015 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta. Pada pameran yang akan berlangsung pada tanggal 28 – 1 November 2015 ini, Auto2000 akan menghadirkan 5 unit kendaraan penumpang, seperti Alphard, Avanza, Veloz, Yaris dan Fortuner di booth seluas 351,5 m2.

Pada pameran kali ini, kehadiran Auto2000 fokus untuk lebih dekat dan memenuhi kebutuhan pelanggan dalam mendapatkan kendaraan.“Kesempatan ini sengaja kami ambil dengan tujuan agar lebih dekat dan fokus dalam melayani kebutuhan pelanggan,” ujar Tan Chian Hok selaku Operation Manager DKI Auto2000.

Fokus pada pelanggannya, Auto2000 hadir dengan berbagai program menarik yang memudahkan masyarakat  dalam memiliki kendaraan Toyota. Pada kesempatan ini Auto2000 menawarkan program Angsuran 1 Jutaan untuk Grand New Avanza dan Program Test Drive Avanza dan Veloz berhadiah Kijang Innova. Sebagai tambahan, disediakan pula hadiah tambahan berupa 2 unit Sepeda Motor, 2 unit TV LED, dan HP Android. Program ini ditujukan untuk mempermudah urusan pelanggan dalam memiliki kendaraan Toyota.

Baca Juga :  Tiga Jagoan Baru Kawasaki Indonesia Resmi Meluncur

Riki Rusdiono selaku ketua pelaksana Auto2000 pada JAS 2015 pun optimis bahwa dengan program  yang  ditawarkan  hanya  pada  saat  kegiatan  tersebut  berlangsung  dapat  memacu penjualan Toyota. “Kami optimis, kualitas produk Toyota pun sudah diketahui oleh semua orang, terlebih berbagai program juga kami hadirkan pada kesempatan kali ini”, ujarnya.

Berdasarkan data Auto2000, sampai dengan September 2015, dari total market Jakarta sebesar 139.084  unit, Toyota masih mendominasi dengan penjualan 50.611 unit. Dengan penjualan sebesar itu, Toyota meraih pangsa pasar 36,4%.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article

Mazda Terima Penghargaan J.D. Power Asia Pacific 2015

Next Article

Mercedes-Benz GLE 400 AMG Coupe Meluncur di JAS 2015

Related Posts