Autonesian.com — Di tengah laju pesat kendaraan pintar dan terkoneksi, isu keamanan data kini menjadi sorotan utama industri otomotif global.
Menutup akhir 2025, GAC Group mencetak tonggak penting dengan menjadi produsen otomotif pertama di Tiongkok yang meraih Sertifikasi Sistem Manajemen Keamanan Data Kendaraan.
Pencapaian ini menegaskan posisi GAC sebagai pelopor dalam tata kelola data otomotif sekaligus memperkuat kepercayaan publik terhadap ekosistem mobilitas masa depan.
Sertifikasi tersebut diberikan berdasarkan standar nasional GB/T 44464-2024 yang menilai sistem manajemen keamanan data kendaraan secara menyeluruh.
Mulai dari struktur organisasi, kebijakan internal, prosedur operasional, hingga perlindungan teknis dan kolaborasi lintas rantai industri, seluruh aspek dinilai ketat.
Langkah ini sejalan dengan meningkatnya perhatian pemerintah Tiongkok terhadap perlindungan data pribadi dan keamanan nasional, khususnya di sektor otomotif yang kini sarat teknologi digital.
Keberhasilan ini juga turut menempatkan GAC berada di barisan terdepan terhadap transformasi kendaraan cerdas.

Di saat banyak produsen masih beradaptasi dengan regulasi baru, GAC justru melangkah lebih jauh dengan membangun fondasi keamanan data yang terstruktur dan berkelanjutan.
Hal ini menjadi krusial mengingat kendaraan modern tak lagi sekadar alat transportasi, melainkan perangkat bergerak yang memproses dan menyimpan data pengguna secara real-time.
Komitmen tersebut tercermin dari penerapan sistem manajemen keamanan data berbasis siklus penuh yang mencakup tahap perancangan, produksi, penjualan, penggunaan, hingga layanan purna jual.
Sistem ini diterapkan secara konsisten pada tiga merek utama GAC, yakni HYPTEC, GAC, dan AION, sehingga keamanan data terintegrasi langsung dalam pengembangan produk dan operasional sehari-hari.
Ke depan, GAC berkomitmen terus memperkuat kapabilitas keamanan data melalui inovasi teknologi dan peningkatan sistem manajemen, sekaligus menjalin kolaborasi strategis dengan berbagai mitra industri.
Langkah ini sejalan dengan visi GAC dalam menghadirkan kendaraan pintar yang tidak hanya canggih, tetapi juga aman dan dapat dipercaya.
Bagi konsumen, pencapaian ini menjadi sinyal kuat bahwa masa depan mobilitas cerdas dapat dinikmati tanpa mengorbankan privasi dan keamanan data.
GIPHY App Key not set. Please check settings