Honda Racing Indonesia Sapu Bersih Podium ITCR 1.200 di Mandalika Festival of Speed 2025
Autonesian.com – Tim balap Honda Racing Indonesia (HRI) tampil gemilang di ajang Mandalika Festival of Speed (MFOS) 2025 Seri 3 & 4 yang digelar di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, akhir pekan lalu (25–26 Oktober 2025).
Lewat performa impresif, Honda Brio mendominasi penuh kelas ITCR 1.200 dengan menyapu bersih podium pada dua seri sekaligus.
Di Seri 3, Avila Bahar sukses finis pertama, disusul rekan setimnya Andri Abirezky di posisi kedua, sementara podium ketiga juga ditempati pembalap Honda Brio lainnya.
Dominasi ini berlanjut di Seri 4, di mana giliran Andri Abirezky meraih kemenangan, dengan Avila Bahar di posisi kedua, dan Honda Brio lain kembali mengisi podium ketiga.
Tidak hanya di kelas ITCR 1.200, HRI juga menunjukkan tajinya di kelas ITCR 3.600 melalui pembalap senior Alvin Bahar berhasil mengamankan dua kemenangan berturut-turut dengan Honda Civic Type R.
Keberhasilan Alvin tersebut juga turut mempertegas dominasi Honda di berbagai kelas balap nasional.
“Kami bangga bisa menutup seri Mandalika dengan hasil maksimal. Kemenangan ini adalah buah dari kerja sama tim yang solid, strategi tepat, dan performa mobil yang luar biasa,” ujar Alvin Bahar.
Alvin juga menambahkan,”Mandalika menuntut kecepatan dan presisi, dan Honda memberi rasa percaya diri penuh untuk menghadapi setiap tantangan.”
Sebelumnya, tim HRI sudah melakukan sejumlah penyempurnaan pada setup mesin, keseimbangan kendaraan, hingga strategi balap.
Hasil positif di Mandalika menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi erat antara pembalap, tim mekanik, dan teknologi Honda mampu menghadirkan performa yang konsisten.
Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor, juga menegaskan pencapaian ini menjadi bukti kualitas mobil Honda di lintasan balap maupun jalan raya.
“Dominasi Honda Brio di ITCR 1.200 adalah contoh nyata bagaimana mobil ini bukan hanya menyenangkan dipakai sehari-hari, tapi juga terbukti tangguh di lintasan balap. Bagi kami, balapan adalah panggung pembuktian performa dan keandalan teknologi Honda,” ungkapnya.
Dengan hasil ini, Honda Racing Indonesia kian percaya diri menghadapi seri penutup musim 2025, membawa semangat tinggi untuk menutup tahun dengan catatan prestasi terbaik.
GIPHY App Key not set. Please check settings