Resmi Dibuka, Pameran Otomotif IIMS 2025 Suguhkan 56 Merek Kendaraan

Pembukaan pameran otomotif IIMS 2025
Opening Ceromony Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. Foto : Ist/Autonesian
Baca Juga :  Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan, Force Car Mat Hadirkan Karpet Mobil Anti Geser

Autonesian.com – Pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 akhirnya resmi dibuka selama 11 hari penuh mulai dari 13 hingga 23 Februari 2025 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.

Peresmian pembukaan oleh Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, disaksikan langsung oleh Kepala Staf Presiden AM Putranto, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Rachmat Pambudy, Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Maman Abdurrahman, Staf Khusus Presiden Yovie Widianto, CEO Kompas Gramedia Lilik Oetama, Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung.

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan industry otomotif memegang peranan penting dalam pertumbuhan ekonomi, oleh karena itu pemerintah menaruh perhatian besar dengan menghadirkan beragam stimulus.

Adapun stimulus tersebut seperti kebijakan PPNBM DTP untuk kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) sebesar 10%, dan diskon sebesar 3% untuk Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM).

“IIMS terus menunjukan tren yang positif dan yang pasti bisa membantu pemerintah untuk menggairahkan industri otomotif nasional,” ungkap Menteri Agus Gumiwang.

Selain mendukung pertumbuhan ekonomi, pihak penyelanggara IIMS 2025 yakni Dyandra Promosindo turut menyiapkan beragam program menarik untuk disuguhkan kepada pengunjung selama pameran otomotif ini berlangsung.

Project Manager IIMS 2025, Rudi MF mengatakan, “Selama 11 hari penuh mulai dari 13 hingga 23 Februari 2025, IIMS 2025 telah menyiapkan deretan program otomotif menarik.”

Untuk program tersebut mulai dari IIMS Drift, IIMS Special Guest Car, Gokart, Ikatan Motor Indonesia (IMI), IOF for Fun & Humanity, EV Test Ride, Indonesia Iconic Racer, Perhimpunan Perkumpulan Mobil Kuno Indonesia (PPMKI), PAHAMI Audio Contest All Champions, Indonesia Boating Gathering, Build The Boat, Outdoor Pool Area, RC Scale dan Outdoor Test Ride & Drive.

Selain itu juga terdapat Pergikebulan, Otomotif Group Xperience, Bikers Dakwah, International Automodified (iAM), KOSMIK, IIMS Push Bike, IIMS Special Guest Experience, IIMS Infinite Live, IIMS Infinite Show, IIMS Community Experience, Naikmotor.com, Satmori, Sunmori, IIMS Award, IIMS Squad, Talkshow, Time Pitstop, IIMS Closing Ceremony, Miss IIMS, serta dua program baru yaitu IIMS Flying Car dan IIMS Burn Out Show.

Gelaran IIMS 2025 ini juga menghadirkan 56 merek kendaraan otomotif roda dua dan roda empat yang akan meramaikan area IIMS seluas ~154.289 sqm. Tercatat ada 31 merek kendaraan roda empat yang akan berpartisipasi dalam IIMS 2025 meliputi BAIC, BMW – MINI, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, Denza, DFSK, GAC AION, Geely, GWM, Honda, Honri, Hyundai, Jaecoo, Jetour, KIA, Mazda, MG, Mitsubishi Motor, Neta, Nissan, Prestige Motocars, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, Vinfast, VW, dan Wuling.

Selain mobil, ada 25 merek kendaraan roda dua pada IIMS 2025 antara lain, AHM, Alva, Aprilia, Benda, Benelli, BMW Motorrad,Adora Indomobil e-motor, Italjet, Kawasaki, Keeway, Keeway EV, Maka Motors, Moto Guzzi, MorBidelli, Pacific Bike, Piaggio, QJ Motor, Polytron, Royal Alloy, Royal Enfield, Scomadi, United, Vespa, Yadea, Yamaha.

Tidak hanya merek roda empat maupun roda dua, pameran otomotif IIMS 2025 juga turut dimeriahkan Aftermarket dan Aksesoris yang turut serta dalam perhelatan yang mencapai total lebih dari 190 brand.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Related Posts