Resmi Meluncur, AKI AISIN Kini Miliki Tipe Basah

aki basah mobil AISIN Indonesia
Aki basah mobil AISIN. Foto : Tri/Autonesian
Baca Juga :  Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan, Force Car Mat Hadirkan Karpet Mobil Anti Geser

Autonesian.com – PT Berkat Otopart Indonesia selaku distributor tunggal brand AISIN di Indonesia kembali melengkapi deretan produk aki mobil dengan menghadirkan model aki basah (Dry Charged Battery) untuk pasar otomotif Tanah Air.

Aki basah AISIN ini turut menawarkan sejumlah teknologi khusus yang dikembangkan dan diklaim untuk menjaga performa pada saat digunakan.

General Manager Berkat Otoparts Indonesia, Daniel Wijaya menjelaskan pihaknya akan terus melengkapi pilihan aki untuk mobil yang sebelumnya telah menghadirkan aki maintenance free atau disebut aki kering dan kini merambah ke aki basah.

“Jadi 2 tahun yang lalu sudah launching yang MF (maintenance free), sekarang dry charged (aki basah) karena belum diisi air (cairan aki) dulu,” ujar Daniel, pada Selasa (16/7/2024).

Baca Juga :  Charged Indonesia Resmi Boyong 3 Model Motor Listrik ke Tanah Air

Daniel juga menambahkan, Aki basah AISIN ini ditawarkan ke pasar dengan tersedia mulai berukuran 32A (ampere) sampai 200A untuk berbagai jenis kendaraan ringan hingga berat.

Selain itu, pihaknya juga turut mengklaim Aki yang ditawarkan memiliki perbedaan dari aki basah merek yang ada di pasaran dengan menambahkan sejumlah teknologi khusus.

Adapun teknologi yang ditawarkan dari produsen Aki asal Jepang ini mulai double separator di area dalam untuk meredam guncangan agar isi aki tidak rusak, fitur cat eye untuk mengecek kondisi aki, dan material yang lebih tebal sehingga akan lebih awet.

“Meski saat ini ada aki tipe kering, namun aki basah hingga saat ini masih banyak membutuhkan dan ditambah untuk segmen komersial. Khususnya di segmen komersial karena aki basah harganya lebih ekonomis dan durabilitas lebih kuat,” tambah Daniel.

Baca Juga :  Bulan Juli, Mitsubishi Kuasai Pangsa Pasar 15,4% di Tanah Air

Soal harga, Aki AISIN untuk tipe basah ini di jual dengan range harga termurah Rp 500 – Rp 600 ribu untuk model kecil dan paling mahal di angka Rp 2,5 juta untuk model besar.

Pada kesempatan peluncuran, pihak Berkat Otopart Indonesia juga secara resmi memulai pengiriman perdana kepada konsumen di berbagai kota-kota besar di Indonesia.

Selain itu, dalam memperluas jaringan penjualan pihaknya juga turut memiliki official store di berbagai marketplace ternama di Indonesia dan juga turut menawarkan beragam promo menarik.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Related Posts