MINI JCW GP Inspired Edition Resmi Dijual Seharga Rp 955 Juta

MINI John Cooper Works GP Inspired Edition IIMS Hybrid 2021

Autonesian.com – MINI Indonesia kembali memanjakan para konsumen setianya dengan menghadirkan John Cooper Works (JW) GP Inspired Edition di tengah pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021.

MINI JCW GP Inspired Edition sendiri hadir sebagai model generasi ketiga yang dilengkapi dengan spesifikasi eksklusif, mesin bertenaga 231 hp dalam model klasik hatchback 3 pintu khas brand mobil asal Inggris satu ini dan hanya tersedia dalam jumlah yang sangat terbatas.

“MINI John Cooper Works selalu berada di liga tersendiri dengan kombinasi unik dari sejarah panjang, eksklusivitas, dan kekuatan mesin yang luar biasa,” ungkap Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia.

Ramesh juga menambahkan,”Terinspirasi oleh gen motorsport MINI dan kesuksesan sportscar legendaris, MINI John Cooper Works GP Inspired Edition adalah penghargaan untuk MINI John Cooper Works GP. Tersedia hanya dalam 7 unit, model terbaru ini akan hadirkan keseruan berkendara maksimal.”

Secara tampilan, MINI JCW GP Inspired Edition ini hadir dengan kombinasi kontras dari warna Racing Grey metallic untuk bodi dan Melting Silver metallic untuk atap, serta spoiler belakang John Cooper Works dan tutup spion menghiasi kedua model tersebut.

Selain itu juga dipadukan dengan warna gelap pada bagian scoop kap mesin hitam, gagang pintu hitam, dan tutup bahan bakar hitam, fitur-fitur desain tersebut memperlihatkan kedekatannya dengan MINI John Cooper Works GP.

MINI John Cooper Works GP Inspired Edition hadir dengan velg 18-inchi lightweight forged wheels in the John Cooper Works Cup Spoke design dan ban runflat. Sebagai penghormatan terhadap MINI John Cooper Works GP, tutup hub pada velg tersebut berlogo GP.

Bingkai lampu depan Piano Black dan inner-housing hitam untuk lampu depan dan lampu belakang, logo MINI hitam di kap mesin dan pintu bagasi semua merupakan kelengkapan tambahan.

Pada lettering “GP Inspired” yang unik membedakan MINI John Cooper Works GP Inspired Edition dengan MINI edisi khusus manapun. Lettering ini terletak di kedua pintu samping, serta di airscoop dan pilar-C.

Sementara pada interior, mobil ini memiliki fitur standar yang menghadirkan jok sport John Cooper Works di bagian depan dalam kombinasi Dinamica/leather. Disisi lain juga terpasang emblem GP yang berada di bawah sandaran kepala dan jahitan merah bertulisan GP Inspired yang berada di dashboar serta permukaan lantai depan maupun belakang.

Pengemudi maupun penumpang juga dimanjakan dengan fitur premium yang dipasang sebagai standar seperti Park Distance Control di depan dan belakang, dan sound system Harman Kardon 12-speaker.

Selanjutnya MINI Head-Up Display yang membantu pengemudi berkonsentrasi pada apa yang terjadi di jalan raya dengan menampilkan informasi yang relevan tepat di arah penglihatan pengemudi.

Untuk masalah peforma, MINI JCW GP Inspired Edition mengandalkan mesin 2.0 liter, 4 silinder dengan teknologi MINI TwinPower Turbo dan diklaim mampu melontarkan Torsi maksimum sebesar 320 Nm.

Tenaga mesin tersebut juga dikawinkan dengan transmisi Steptronic 8-percepatan dioperasikan tuas elektronik khusus untuk model ini.  Selain itu juga dilengkapi transmisi sport Steptronic ini juga memberikan opsi untuk coasting dalam mode MID dan GREEN.

Sementara untuk masalah harga, MINI Indonesia resmi mengumumkan harga kepada seluruh konsumen setianya di IIMS Hybrid 2021 dengan harga Rp. 955 Juta dan juga berstatus off the road.

“MINI memiliki sejarah panjang dalam dunia motorsport, dan jajaran model John Cooper Works mengacu pada keahlian untuk menggunakan pengetahuan tersebut dari sirkuit balap ke jalanan,” terang Kidd Yam, Head of MINI Asia.

Exit mobile version