Astra Otoparts Resmikan Layanan Bengkel Mobil Astra Otoservice

Astra Otoparts Bengkel Mobil Astra Otoservice
Astra OtoService. Foto : Dok. AOP
Baca Juga :  Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan, Force Car Mat Hadirkan Karpet Mobil Anti Geser

Autonesian.com – Dalam menunjang kebutuhan para konsumen setianya untuk merawat kendaraan roda empat, Astra Otoparts secara resmi membuka Astra Otoservice di bilangan Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Astra Otoservice yang diresmikan pada Rabu (11/11/2020) kemarin, hadir dengan konsep bengkel modern yang dikhususkan bagi kendaraan roda empat. Bengkel ini menawarkan layanan perawatan berkala dan solusi perawatan mobil dengan kualitas Astra untuk semua merek mobil yang beredar di Indonesia.

“Kami menghadirkan Astra Otoservice untuk memberikan suasana baru dalam melakukan servis berkala. Pelanggan tidak perlu khawatir untuk antri, karena kami menerapkan sistem booking service,” ungkap Yusak Kristian Solaeman, Direktur Astra Otoparts.

Yusak juga menambahkan,”Para konsumen dengan melakukan servis berkala di Astra Otoservice, pelanggan pun akan mendapatkan gratis pengecekan kesehatan kendaraan dengan vehicle diagnostic tool.”

Baca Juga :  Finesse Auto Detailing Berikan Harga Menarik Sampai Bulan Juni 2018

Dengan vehicle diagnostic tool ini akan memudahkan dalam hal mendeteksi permasalahan yang ada pada kendaraan seperti mesin, transmisi, brake system, airbag, electric power steering, sistem pengapian dan lain-lainnya sehingga dapat memberikan layanan yang terbaik buat pelanggan.

Astra Otoparts Bengkel Mobil Astra Otoservice

Selain itu, Astra Otoservice juga mengedepankan keunggulan lainnya yaitu cepat, hemat, nyaman, dan terpercaya karena didukung oleh layanan booking service melalui www.astraotoshop.com dan call center 15-000-15.

Disisi lain, pengerjaan service juga turut didukung oleh para mekanik profesional, serta jaminan spare part original yang bergaransi, dan juga dilengkapi perlengkapan service modern.

Untuk memanjakan para pelanggan setianya dalam menunggu kendaraan pada saat melakukan servis, bengkel khusus kendaraan roda empat ini juga turut menyediakan ruang tunggu yang nyaman dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas lainnya.

Baca Juga :  Cabang AUTO2000 Kini Hadir Di Pontianak

“Selain suasana baru pada ruang tunggu yang kami buat sedemikian rupa, metode pembayaran kami pun beragam. Pelanggan dapat melakukan pembayaran dengan menggunakan cash, debit, kartu kredit maupun pembayaran contactless melalui Qris,” tutur Retail Executive in Charge Astra Otoparts, Indra Nugraha.

Berkomitmen sebagai solusi perawatan mobil dengan kualitas Astra untuk semua merek mobil, Astra Otoservice berkomitmen akan selalu berupaya untuk memberikan yang terbaik melalui berbagai inovasi yang akan terus dilakukan kedepannya sehingga dapat memenuhi kebutuhan pelanggan dan menjadi sahabat pengendara dimana pun dan kapan pun.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Related Posts