Autonesian.com – Wuling Motors pada Sabtu lalu (11/07/2020) telah memasuki tahun ketiga sejak kehadiran pada 2015 dalam perjalanannya di industri otomotif Tanah Air.
Kehadiran pertama kalinya juga turut dimulai keseriusannya dengan melakukan ground-breaking fasilitas pabrik dan supplier park seluas 60 hektar di Greenland International Center (GIIC), Cikarang, Jawa Barat, pada Agustus 2015 dan resmi beroperasi pada 11 Juli 2017 .
Dalam kurun waktu tiga tahun, Wuling telah menghadirkan lini produk unggulan yang terdiri dari seri Confero, seri Cortez, Formo, serta Almaz dengan teknologi Wuling Indonesian Command (WIND) yang merupakan teknologi perintah suara Bahasa Indonesia pertama.
Selain itu, pihaknya juga turut memberikan kepercayaan kepada konsumen dengan menjamin layanan penjualan serta purnajual dan semakin mendekatkan diri kepada konsumen melalui jaringan diler yang kini mencapai 116 outlet di berbagai daerah di Tanah Air.
“Indonesia merupakan pasar yang penting bagi perkembangan bisnis Wuling. Maka dari itu, kami sangat mengapresiasi semua dukungan yang telah diberikan oleh para konsumen serta mitra Wuling selama kurun waktu tiga tahun,” ujar Nathan Sun selaku Vice President Wuling Motors melalui keterangan resminya.
Dia juga menegaskan,”Kami akan terus mewujudkan komitmen kami bagi negeri melalui ragam produk andalan serta layanan terbaik sesuai dengan tema ‘Bring the Best for Indonesia’ yang kami bawa dalam perayaan tahun ini.”
Selama tiga tahun, selain selalu menghadirkan produk terbaru dan pihaknya juga turut mendapat berbagai penghargaan. Salah satunya melalui Almaz, Wuling berhasil mendapatkan enam penghargaan, termasuk dua predikat Car of The Year yang diberikan oleh FORWOT dan Gridoto pada tahun lalu.
Kehadirannya di pasar otomotif Indonesia telah mendapatkan respon positif dari masyarakat dan kini jumlah konsumen Wuling berjalan ke angka 50.000 di seluruh Nusantara serta terdapat ribuan loyalis yang tergabung dalam tiga komunitas.
Sementara untuk memberikan kemudahan dalam memiliki kendaraan, pihaknya juga turut memiliki captive finance company, yakni Wuling Finance yang mulai beroperasi sejak 9 Mei 2019.
Dan tidak ketinggalan, pihaknya juga turut menghadirkan inovasi teknologi dengan menghadirkan aplikasi MyWuling+ yang memudahkan para penggunanya dalam mengakses berbagai layanan, menghubungkan antara satu pelanggan dengan yang lainnya, serta menyajikan informasi terbaru.
GIPHY App Key not set. Please check settings