Ini Dia Lima Sepeda Motor Terbaik Versi Wartawan Otomotif

Deretan lima finalis sepeda motor terbaik FORWOT Motorcyle of The Year 2019
Deretan lima finalis sepeda motor terbaik FORWOT Motorcyle of The Year 2019. Foto : Ist

Autonesian.com – Berbarengan dengan pengumuman lima mobil terbaik, FORWOT kembali mengumumkan lima motor terbaik versi wartawan otomotif pada ajang FORWOT Motorcycle of The Year (FMY) 2019.

FORWOT Motorcycle of The Year sendiri merupakan agenda tahunan dan juga salah satu bentuk apresiasi dari FORWOT kepada para produsen kendaraan roda-dua di Tanah Air yang telah menghadirkan produk-produk terbaik berkualitas bagi masyarakat Indonesia.

Selain itu juga, diselenggarakannya FMY pihaknya juga mengharapkan bisa menjadi rujukan masyarakat dalam memilih kendaraan yang sesuai dengan harapan khususnya pada sepeda motor.

Saat ini FMY 2019 telah memasuki babak 5 Besar (Big 5). Berdasarkan abjad, lima sepedamotor terbaik tahun ini yang akan dipilih sebagai FORWOT Motorcycle of the Year 2019 adalah Honda ADV 150, Kawasaki Ninja 250, Suzuki GSX150 Bandit, Yamaha FreeGo dan Yamaha MT-15.

Baca Juga :  Hadir di GIIAS 2022, Astra Financial Harapkan Dongkrak Pertumbuhan Bisnis Otomotif

Menariknya, FORWOT Motorcycle of the Year selalu melibatkan para anggota yang terdiri dari pewarta industri otomotif di Indonesia untuk melakukan proses seleksi yang dilakukan dalam dua tahap.

Pertama, panitia yang ditunjuk melakukan seleksi terhadap sepedamotor yang dirilis oleh Agen Pemegang Merek (APM) anggota AISI (Asosiasi Sepedamotor Indonesia) selama periode standar yang telah ditentukan.

“FORWOT Motorcycle of the Year 2019 adalah motor-motor terbaru yang diluncurkan di Indonesia pada periode September 2018 sampai Agustus 2019, terkumpul sebanyak 15 motor, masuk dalam seleksi,” ujar Jeffry Yanto Sudibyo sebagai Ketua Panitia.

Adapun lima finalis FMY 2019 merupakan pilihan dari para anggota FORWOT sebagai pilihan terbanyak. Desain, Kenyamanan, Keamanan, Nilai Ekonomis, Handling, Performa, Fungsional, Keramahan Lingkungan, Pengalaman Berkendara, serta Harga menjadi perhatian penting.

Tahap kedua adalah Panitia FMY 2019 juga kembali akan menyaring lima finalis tersebut untuk menemukan sepeda motor terbaik di tahun ini, dengan menunjuk 21 Juri dari perwakilan sejumlah media yang tergabung di forum wartawan satu ini.

Baca Juga :  Melalui Teknologi Mesin Terkini, ISUZU Siap Menyambut EURO4

Pada tahap kedua ini juga setiap para juri dari wartawan otomotif akan kembali melakukan voting dengan mendapatkan modal  total 25 poin untuk diberikan sebagai penilaian terhadap masing-masing finalis.

Wakil Ketua Umum FORWOT, Zainal Abidin menyatakan bahwa kriteria penilaian diberikan berdasarkan objektivitas para jurnalis yang sudah mengetahui, melihat, dan merasakan secara langsung motor dan mobil tersebut.

“Masyarakat akan bisa mengetahui motor dan mobil terbaik 2019 di Indonesia versi pewarta otomotif seluruh Indonesia. Pengumuman FORWOT Motorcycle of the Year 2019 akan dilakukan pada 15 Oktober 2019 mendatang di Jakarta,” kata Zainal.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
dealer mazda bintaro eurokars motor indonesia

Dealer Mazda Bintaro Resmi Dibuka dengan Identitas Baru

Next Article
Maxi yamaha day malang 2019

Besok MAXI Yamaha Day Sambangi Kota Kembang

Related Posts