Kepolisian di Swiss Resmi Andalkan Hyundai Kona

Hyundai Kona Electric
Hyundai Kona Electric. Foto : Ist
autonesian.com – Pabrikan mobil asal korea Selatan, yakni Hyundai kembali dipercayai sebagai kendaraan pihak kepolisian dan kali ini dari negara Swiss yang menjadikan bagian armada operasional mereka.

Polisi Swiss baru-baru ini telah menerima 13 crossover Hyundai Kona yang ditenagai mesin listrik untuk dijadikan sebagai armada mereka. Dan crossover listrik ini akan digunakan di daerah St. Gallen.

Selayaknya kendaraan pihak berwajib, Hyundai Kona Electric ini juga dibaluti dengan ciri khas kepolisian Swiss yang berwarna putih dan bergaris warna orange. Disisi lain, mobil tersebut juga turut dilengkapi dengan lampu rotator dan standar perangkat pendukung lainnya untuk menunjang kebutuhan para petugas.

Seperti dilansir melalui Carscoops, Hyundai telah menyatakan bahwa pihak berwenang di St. Gallen memilih Kona Electric setelah prosedur seleksi dan pengujian yang ketat serta terkesan dari mobil bermodel crossover ini.

Baca Juga :  GIIAS Kembali Siap Digelar dan Ada Daftar Merek Baru

“Polisi sangat terkesan bahwa Kona menawarkan ruang untuk lima orang dan memompa hingga 201 hp dalam bentuk terbarunya sementara memiliki jangkauan maksimum 449 km pada siklus WLTP,” ujar Hyundai.

Hyundai Kona Electric

Sementara Hanspeter Krusi selaku Kepala Komunikasi di kepolisian daerah St Gallen, mengatakan dengan menggunakan kendaraan listrik telah memenuhi mandat kewilayahan dan politik serta terutama untuk mengurangi kebisingan dan emisi gas buang.

“Ketika saya melihat kemajuan teknologi ini telah membuat, itu berbicara lebih banyak untuk pembelian ini,” tegas Hanspester krusi.

Dia juga menambahkan,”Dibandingkan dengan kendaraan konvensional, harga beli ditetapkan sedikit lebih tinggi. Namun, ini diimbangi oleh biaya pemeliharaan yang lebih rendah dari Kona Electric dan pemeliharaan umum. Ini artinya kita 100 persen listrik dan masih sadar biaya di jalan.”

Baca Juga :  Vazirani Shul Hypercar Concept Bertenaga Listrik dari India

Selain itu, sejumlah pasukan polisi di seluruh dunia juga turut mulai mempertimbangkan atau sudah menggunakan kendaraan listrik berkat biaya perawatan yang lebih rendah dan jangkauan yang bisa digunakan.

Jika kepolisian Swiss mengandalkan Hyundai kona Electric, namun pihak Polisi di California sendiri juga telah menempatkan Tesla Model S sebagai armada yang siap menemani para petugas dan dikabarkan akan memperkenalkan lebih banyak lagi armada yang ditenagai mesin listrik.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
Kawasaki siapkan 15 Bengkel Siaga Lebaran 2019

15 Bengkel Kawasaki Siap Siaga Bagi Para Pemudik 2019

Next Article
Posko Mudik All Bikers Cikampek

Puluhan Komunitas Sediakan Posko Mudik Gratis Disini

Related Posts