Kawasaki Ninja 250 Berfitur Smart Key Resmi Diperkenalkan

Kawasaki Ninja 250 MY 2019
Kawasaki Ninja 250 MY 2019. Foto : Tri
autonesian.com – Dalam kemeriahan ajang pameran Indonesia Indonesia Motorcycle Show (IMoS) 2018 yang diselenggarakan di JCC, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) resmi memperkenalkan fitur Smart Key yang telah tertanam di Kawasaki Ninja 250 MY 2019.

“Ninja 250 hadir lagi dengan fitur terbaru, yaitu Smart Key yang memberikan efisiensi kepada
penggunanya. Pembaharuan terus kami lakukan dan kami hadirkan ke Indonesia agar konsumen semakin nyaman saat mengendarai Ninja 250,” ujar Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion.

Ninja 250 MY 2019 hadir dalam 4 tipe, yaitu Ninja 250 Std (Standard), Ninja 250 SE (dengan MDP atau Magnetic Design Painting), Ninja 250 ABS SE, dan Ninja 250 ABS SE MDP. Semua tipe ini diklaim mampu menawarkan tenaga maksimal sebesar 39PS.

“Pembaharuan terus kami lakukan dan kami hadirkan ke Indonesia agar konsumen semakin nyaman saat mengendarai Ninja 250. Dari segi power, Ninja 250 masih menjadi yang terbesar dikelasnya, yaitu 39 PS,” lanjut Michael.

Baca Juga :  Kawasaki W800 Resmi Mendarat di Indonesia dengan Dibanderol Rp 285 Juta

Kawasaki Ninja 250 MY 2019 smar key

Sementara 3 tipe yang telah dilengkapi dengan Smart Key, yaitu Ninja 250 SE dengan MDP atau Magnetic Design Painting, Ninja 250 ABS SE dan Ninja 250 ABS SE MDP. Dan juga hadir dengan 2 warna, yaitu Passion Red / Metallic Magnetic Dark Grey (Merah) dan Ebony / Metallic -Magnetic Dark Gray (Abu-abu).

Untuk fitur baru Smart Key telah dilengkapi dengan fitur Kawasaki’s Intelligent Proximity Activation Start System (KIPASS),dimana pengendara dapat mengaktifkan saklar motor dan kunci kemudi dengan menggunakan SmartKey, berbentuk key FOB, yang kompak (immobilizer portable).

Sebelumnya sistem KIPASS ini juga telah ditawarkan di Kawasaki 1400GTR/Concours 14. Dan ketika Smart Key mendekati motor, FOB Smart Key akan mengirimkan sinyal kepada KIPASS ECU, dari KIPASS ECU sinyal dikirimkan lagi kepada ignition switch, sehingga saklar dapat diputar ke mode on, dan motor dapat menyala.

Baca Juga :  Meriahkan GIIAS, Honda Hadirkan Deretan Mobil Hybrid dan Listrik

Selanjutnya untuk tipe standar, terdiri dari warna Lime Green (hijau) dan hitam. Untuk tipe SE tersedia 1 warna, yaitu lime Green / Ebony (hijau), dengan grafis Kawasaki Racing Team. Istimewanya khusus MDP diberi tambahan frame sliders, sehingga dapat melindungi cat yang diberi efek MDP.

Dan untuk masalah harga, Kawasaki Ninja 250 tipe standar resmi dijual dengan harga Rp. 61.900 juta, tipe SE (MDP) dibandrol dengan harga Rp66.900 juta dan untuk tipe ABS SE dijual dengan harga Rp74.100 juta.

Sementara untuk tipe tertinggi, yaitu Kawasaki Ninja ABS SE MDP dibandrol dengan harga Rp74.600 juta dan seluruh harga ini berstatus on the road Jakarta. Namun sayangnya motor ini siap dijual di dealer resmi Kawasaki di seluruh Indonesia pada bulan Januari 2019.

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article
Xpander Tons of Real Happiness Pekanbaru

Hari Ini Xpander Tons of Real Happiness Sambangi Kota Pekanbaru

Next Article
New Honda HR-V

Honda Hadirkan Program Kejutan Bagi Guru, Pelajar dan Konsumen Loyalitas

Related Posts