Ali Adrian Siap Gempur Hingga Akhir WSSP 300 2017

Ali Adrian Pebalap Pertamina Almeria Racing Team

Ali Adrian Pebalap Pertamina Almeria Racing Team. Foto : Tri

autonesian.com – Pebalap muda berbakat Indonesia, Ali Adrian Rusmiputro telah menuntaskan setengah musim pertamanya di ajang balap World Supersport 300 (WSSP 300) 2017 dengan hasil yang memuaskan.

Pebalap dalam naungan Pertamina Almeria Racing Team ini berhasil mengumpulkan 11 poin dari 5 balap yang telah bergulir di musim 2017. Sementara keberhasilan tertinggi Adrian diperoleh dalam balapan putaran ke-4 yang telah berlangsung di Sirkuit Donington Park, Inggris dengan berhasil masuk 10 besar dengan finish di urutan ke-7.

Menurut Manajer Pertamina Almeria Racing, David Garcia, pencapian Adrian sudah sangat bagus dan menjadi pebalap satu-satunya dari Asia serta di paruh pertama kejuaraan dia mampu berada di 10 atau 15 besar.

“Dia satu-satunya pebalap Asia dan secara teori hanya pebalap Eropa yang mampu berada di kelompok 10 atau 15 besar. Banyak mengiria Adrian butuh waktu lebih lama untuk berada di posisi atas, tetapi adrian berhasil mencapainya di pertengah musim ini,” ujar David di Jakarta, Selasa (08/08/17).

Meskipun dengan hasil yang memuaskan pada setengah musim, Adrian yang mengandalkan motor Yamaha YZF-R3 dan akan menghadapi sisa 4 race lagi mengakui sedang mengalami kendala pada tunggangannya.

“Untuk menghadapi 4 race lagi, saya terus latihan dan melakukan evaluasi bersama tim meskipun motor saya sedang mengalami masalah dan dua minggu jelang race, panitia memperbolehkan untuk pergantian hanya satu part. Diluar itu saya akan gempur kemampuan saya di sisa musim WSSP 300,” tutup Adrian.

Baca Juga :

Exit mobile version