Mitsubishi Melampaui Target Penjualan di IIMS 2017

Mitsubishi Pajero Sport di IIMS 2017

Mitsubishi Pajero Sport di IIMS 2017. Foto : Tri

autonesian.com – Dalam memeriahkan selama ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) selaku distributor resmi Mitsubishi Motors di Indonesia akhirnya berhasil mengukir penjualan terbaik dengan total 1.429 surat pemesanan kendaraan (SPK).

Dari total SPK yang berhasil dijual oleh para sales selama IIMS 2017, Mitsubishi Pajero Sport turut menyumbang terbesar yaitu 1.038 unit dan diikuti oleh Mirage sebanyak 199 unit. Sementara Mitsubishi Outlander berhasil dijual sebanyak 82 unit, Delica 12 unit dan Mitsubishi 82 unit.

“IIMS kali ini Mitsubishi Motors berhasil membukukan SPK 1.429 unit, melebihi target SPK 1.200 yang sudah ditetapkan. Pajero Sport tetap menjadi bintang dengan dominasi SPK sejumlah 1.038 unit termasuk 10%nya (118 unit) di sumbangkan oleh tipe Ultimate yang baru perdana diperkenalkan di IIMS kali ini,” ujar Intan Vidiasari, Head of PR & CSR Dept. PT. MMKSI,

“IIMS kali ini menjadi sukses yang sangat baik untuk kami, terimakasih kepada Dyandra atas perhelatannya yang sukses serta atas kepercayaan para konsumen kami yang telah memilih kendaraan Mitsubishi Motors, dan tentunya tidak lupa, support tak terhingga dari rekan2 media massa atas pemberitaan yang baik bagi produk dan brand Mitsubishi Motors,” tutup Intan.

Baca Juga :

Exit mobile version