Kawasaki Ninja Boyong Penghargaan The Most Valuable Brand

autonesian.com – PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali berhasil memboyong penghargaan, melalui brand Kawasaki Ninja yang mendapatkan penghargaan sebagai The Most Valuable Brand di Indonesia, untuk kategori produk Sport Motorcyle.

Penghargaan ini diberikan pada saat ajang Indonesia Best Brand Award 2016 (IBBA), yang berlangsung pada tanggal 16 September 2016 lalu, di hotel Shangri-la, Jakarta. IBBA merupakan penghargaan professional untuk brand terbaik di setiap kategorinya.

Berdasarkan hasil riset dari lembaga spesialis market Indonesia, yaitu MARS dan IBBA merek kawasaki masih kuat mengakar sebagai Jawara Motorsport nasional. Hal itu dibuktikan dengan brand value motorsport Kawasaki yang mencapai 47,4 meninggalkan para pesaingnya seperti Yamaha Vixion, Honda Mega Pro, Honda CBR, dan Yamaha Byson.

“Hal ini tak lepas dari konsistensi strategi pemasaran Kawasaki yang fokus kepada premium image serta peran aktif dealer Kawasaki” Ucap Michael C. Tanadhi selaku selaku Deputy Head Sales & Promotion melalui siaran resmi kepada autonesian.com.

“Konsumen yang loyal dan anggota komunitas Kawasaki juga merupakan pihak-pihak yang berpengaruh besar dalam peraihan prestasi ini, untuk itu kami ucapkan terima kasih atas kepercayaannya,” lanjut Michael.

Sejak 2008, KMI mengubah fokus pemasaran Kawasaki mulai dari motor bebek menjadi motor sport premium. Perubahan image tersebut serta juga merubah target konsumen yang pada akhirnya berdampak pula pada perubahan corporate identity, pemilihan communication platforms, activity dan promosi demi memuaskan konsumen setianya.

Baca Juga :

Exit mobile version