Memperluas Jaringan Layanan Ban, Michelin Jalin Kemitraan Dengan Kamaz Station

autonesian.com – Hari ini, PT Michelin Indonesia (PT MI) mengumumkan kemitraan dengan PT Tehnika selaku pemegang merek truk Kamaz asal Rusia dalam rangka menghadirkan layanan fast fit (bengkel cepat) untuk konsumen mobil dan motor di daerah Jakarta Selatan dan sekitarnya. Toko retail ban yang bernama Kamaz Station yang dimiliki oleh PT Tehnika Ina ini mengedepankan prinsip Safety di segala aspek layanannya untuk memberikan keamanan tertinggi dalam berkendara.

“Kami gembira dapat menjalin kerjasama dengan Kamaz Station, mitra kerja yang memiliki visi dan misi yang sama mengenai pentingnya standar keamanan tertinggi di jalan raya. Untuk itu dalam rangka memperluas jaringan layanan ban, Michelin menggandeng mitra terpercaya seperti Kamaz Station dengan memberikan transfer knowledge berupa technical know-how dan pengetahuan produk berdasarkan variannya sesuai dengan kebutuhan konsumen yang beragam, pelatihan teknisi serta strategi pengembangan bisnis yang tepat guna memberikan nilai tambah bagi industri otomotif di Indonesia,” ujar Pascal Nouvellon, President Director PT Michelin Indonesia, Rabu (15/06/16).

Baca Juga :  Kesempatan Terakhir di Pertamax Turbo Ultimate Experience

michelin-kamaz-station-jakarta-2016-3

Pascal menambahkan bahwa, kemitraan tersebut merupakan wujud nyata dari kampanye Perfection in Safety yang diluncurkan Michelin Indonesia awal tahun ini dimana Michelin bermaksud memberikan pengalaman berkendara secara menyeluruh, mulai dari produk ban yang aman dan berkualitas, layanan dengan standar keamanan tertinggi serta edukasi mengenai perilaku berkendara yang benar secara konsisten.

Dalam kemitraan ini, Kamaz Station akan menjual produk ban Michelin untuk mobil dan motor, serta layanan bengkel cepat sesuai dengan standar dan spesifikasi yang telah disepakati. Sedangkan Michelin akan memberikan training untuk pemilik toko, tenaga penjual serta mekanik Kamaz Station mengenai update produk, layanan terdepan serta edukasi mengenai safety secara rutin.

michelin-kamaz-station-jakarta-2016

“Dengan pertumbuhan kendaraan di Indonesia cukup pesat, kami yakin dengan keseriusan dan kecermatan yang tinggi, Kamaz Station mampu memberikan kontribusi yang positif bagi pasar otomotif di Indonesia. Kami berharap ke depannya dapat menyediakan kebutuhan serta layanan produk ban dengan standar yang berkualitas dan kami percaya bahwa Michelin memiliki segmen konsumen tersendiri dan harapan kami kemitraan ini dapat memberikan manfaat positif bagi kedua belah pihak serta bagi konsumen Indonesia”, jelas Chairman PT Tehnika Ina Andre Mirza.

Baca Juga :  Jelang GIIAS 2017, Toyota Siapkan 5 Produk Baru

Melalui kemitraan ini, konsumen yang datang ke Kamaz Station akan merasakan brand experience Michelin serta melihat pesan-pesan keselamatan berkendara yang terasa begitu kental ditampilkan baik secara visual, maupun dalam layanan mekanik hingga tenaga penjualnya. Bentuk layanan seperti ini, menurut Pascal, diharapkan dapat mengubah cara pandang masyarakat terhadap pentingnya memahami peran ban serta perilaku mengemudi yang benar untuk keselamatan berkendara.

Baca Juga :

Total
0
Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Previous Article

The All New Jaguar F-PACE Akan Dijual Mulai Berkisar Rp.1,9 Miliar

Next Article

Penjualan IML Super Tyre Sealant Melonjak Drastis di JFK 2016

Related Posts